JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia Properti Expo 2019 kembali digelar. Pameran ke-37 ini akan dilangsungkan di Jakarta Convention Center pada 16-24 November mendatang.
"Kami optimistis acara kali ini bisa menjadi titik balik perkembangan pasar properti ini. Acara ini akan diramaikan oleh banyak pengembang properti mulai dari perumahan subsidi, apartemen hingga perumahan eksklusif," kata Vice President PT Adhouse Clarion Events Gad Permata dalam keterangan tertulis, Rabu (23/10/2019).
Sekretaris Jenderal DPD REI Jakarta Arvin F Iskandar menilai, tahun ini akan menjadi titik balik pasar properti.
Berkembangnya fasilitas KPR dengan suku bunga menurun dan bertambahnya jumlah pengembang subsidi pun menjadi energi tambahan bagi industri ini.
Baca juga: Tahun Depan, Bisnis Properti Masih Tertekan
"Kenaikan harga di pasar 0,4 persen dan realisasi penjualan yang meningkat 20 persen dalam sektor perumahan mengindikasikan bahwa penyerapan pasar cukup baik dan akan terus membaik hingga beberapa waktu ke depan," ucap Arvin.
Sementara itu, Direktur Layanan Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan Kementerian PUPR, Agusny Gunawan berharap, pameran ini dapat memberikan kemudahan bagi MBR untuk memiliki rumah.
"Dengan semakin meningkatnya minat MBR dalam memiliki rumah artinya peluang pengembang untuk membangun rumah subsidi Fasilitas Pembiayaan Perumahan semakin terbuka lebar," kata Agusny.
Pameran ini akan diikuti 35 pengembang subsidi dengan total mencapai 55 proyek.
Kehadiran pengembang subsidi tersebut diharapkan dapat mendorong minat MBR dalam membeli hunian.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.