Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Incar Keluarga Muda, Sinarmas Bangun Rumah dengan Kolam Renang Pribadi

Kompas.com - 05/08/2019, 14:57 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kebutuhan hunian bagi keluarga muda terus tumbuh dari tahun ke tahun.

Praktis, dekat dengan sarana transportasi, dilengkapi sejumlah fasilitas, dan ramah lingkungan, adalah hunian yang mereka butuhkan.

Demi menjawab kebutuhan tersebut, Sinarmas Land menawarkan dua klaster baru Aure dan Amata di kawasan The Mozia, BSD City, Tangerang Selatan.

CEO Residential Sinarmas Land Herry Hendarta mengungkapkan, sebetulnya penjualan klaster Aure dan Amata sudah dilakukan sejak 21 Juli 2019.

Baca juga: Duet Hongkong Land-Sinarmas Land Tawarkan Perkantoran Kolaboratif

Harga yang ditawarkan untuk klaster Aure mulai dari Rp 1,9 miliar untuk tipe 88 meter persegi hingga Rp 2,9 miliar untuk tipe 135 meter persegi.

"Kami akan menyediakan 101 unit untuk klaster Aure," sebut Herry kepada Kompas.com, Senin (5/8/2019).

Sementara klaster Amata dirancang dalam empat tipe berbeda dengan kelas lebih tinggi dibanding Aure yakni tipe 116 meter persegi, 156 meter persegi, 190 meter persegi, dan 200 meter persegi.

Luasnya tipe-tipe klaster Amata ini untuk  mengakomodasi keinginan penghuni terhadap kolam renang pribadi di samping rumah.

Amata dipasarkan mulai dari Rp 2,3 miliar untuk tipe 116 meter persegi, hingga Rp 4,1 miliar untuk tipe 200 meter persegi. Dalam jangka panjang, Amata akan dikembangkan sebanyak 80 unit.

Harry mengklaim, hingga saat ini penjualan sudah mencapai 71 unit dari total Tahap I sebanyak 93 unit.

Rinciannya, Aure 37 unit dari 50 unit dengan nilai Rp 76,6 miliar dan Amata terjual 34 unit dari 43 unit dengan nilai penjualan Rp 105,5 miliar.

"Kalau dihitung persentase sudah sekitar 76 persen dari Tahap I yang dibuka," cetus Harry.

Adapun mayoritas profil pembeli Aure dan Amata merupakan end user. Meski demikian mereka juga mengharapkan kenaikan investasi.

Hal ini terbukti dari cara pembayaran yang dilakulan, 80 persen di antaranya melalui fasilitas kredit pemilikan rumah atau KPR.

Dari kedua klaster ini Sinarnas Land menargetkan penjualan Rp 470 miliar. Mereka juga menjanjikan konstruksi dapat diselesaikan dalam waktu 20 bulan terhitung sejak Juli 2019.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau