Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jembatan Ikon Palu Segera Dibangun Kembali

Kompas.com - 23/06/2019, 10:57 WIB
Dani Prabowo,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jembatan Kuning yang menjadi salah satu ikon Kota Palu, Sulawesi Tengah, segera dibangun kembali.

Jembatan ini sebelumnya ikut hancur saat gempa bumi diikuti tsunami dan likuefaksi melanda wilayah tersebut pada September 2018 lalu.

Rekonstruksi jembatan yang berdiri di atas Teluk Talise ini dilaksanakan setelah pemerintah mendapat bantuan hibab dari Pemerintah Jepang melalui Japan International Coorporation Agency (JICA) sebesar 2,5 miliar Yen atau ekuivalen Rp 325 miliar.

"Bencana gempa dan tsunami telah mengakibatkan hancurnya sejumlah fasilitas dan infrastruktur publik, termasuk jalan dan jembatan," ucap Dirjen Bina Marga Sugiyartanto dalam keterangan tertulis, Sabtu (22/6/2019).

Baca juga: Pasca-banjir, Pemerintah Perbaiki Jembatan Sulawesi Tenggara

Adapun penandatanganan perjanjian hibah dilangsungkan di Jakarta, Jumat (21/6/2019), oleh Sugiyartanto dan Kepala Kantor Perwakilan JICA Indonesia Shinichi Yamanaka.

Kepala BPJN XIV Palu Sulawesi Tengah A Satriyo Utomo mengatakan, saat ini rekonstruksi Jembatan Palu IV masih dalam tahapan persiapan lelang dan finalisasi desain jembatan.

"Panjang bentangnya direncanakan 250 meter, namun kita masih mendiskusikan apakah tipe jembatan cable stayed atau suspension bridge. Untuk lokasi, direncanakan tidak jauh dari lokasi Jembatan Palu IV sebelumnya," kata Satriyo.

Satriyo berharap, dibangunnya jembatan ini akan menjadi simbol kebangkitan dan optimisme masyarakat Palu pasca bencana.

Ditargetkan paling lambat rekonstruksi Jembatan Palu IV dapat diselesaikan pada tahun 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau