Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

65 "Rest Area" Tol Trans-Jawa Siap Digunakan Pemudik

Kompas.com - 28/05/2019, 13:00 WIB
Dani Prabowo,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah 65 tempat istirahat atau rest area disiapkan PT Jasa Marga (Persero) Tbk di koridor Tol Trans-Jawa guna menghadapi kepadatan arus mudik dan balik Lebaran 2019.

Direktur Operasi PT Jasamarga Properti, Tita Paulina menjelaskan, terdapat 29 rest area baru pada tahun ini. Namun, belum semuanya dari rest area tersebut beroperasi penuh.

"Ada 18 rest area beroperasi, 15 (di antaranya) operasi tahap satu artinya masih ada kekurangan, dan 3 operasi. Dan ada 11 rest area fungsional di ruas Trans Jawa," kata Tita di kantornya, Senin (28/5/2019).

Baca juga: KM 840 Ruas Paspro, Titik Akhir Jalan Tol Trans Jawa

Untuk rest area operasional tahap satu, terang dia, kondisinya lebih baik dibandingkan yang fungsional. Dalam arti SPBU, toilet, masjid atau mushola, dan pujasera jauh lebih siap.

Rest area seperti ini tersebar di beberapa ruas, seperti Semarang-Batang, Solo-Ngawi dan Ngawi-Kertosono.

"Selain pujasera juga ada ritel lokal yang berjualan di sana," kata dia.

Sementara di rest area fungsional, akan disediakan BBM modular bagi pemudik yang hendak mengisi bahan bakar.

Di tempat ini, pengelola juga menyediakan sejumlah kontainer yang akan disulap menjadi gerai yang menjajakan aneka camilan dan minuman.

Rest area fungsional ini tersebar di ruas Gempol-Pasuruan, Surabaya-Gempol dan Pandaan-Malang yang baru saja diresmikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau