Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Singgung Prabowo Kuasai Lahan Seluas 340.000 Hektar

Kompas.com - 17/02/2019, 21:53 WIB
Rosiana Haryanti,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kandidat presiden petahana Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan, dalam dua tahun terakhir, pemerintah telah memberikan konsesi lewat perhutanan sosial.

Lahan tersebut diberikan kepada masyarakat adat untuk hak ulayat, petani, dan nelayan.

"Pembagian yang tadi sudah saya sampaikan hampir 2,6 juta hektar adalah memang agar produktif, dan sekaligus kita tidak memberikan kepada yang gede-gede" ujar Jokowi dalam debat capres ke II di Jakarta, Minggu (17/2/2019).

Namun dalam sesi tersebut, Jokowi juga menyinggung kepemilikan lahan milik calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto di Kalimantan Timur (Kaltim), dan Aceh Tengah dengan jumlah akumulasi 340.000 hektar.

Baca juga: Dua Tahun, Jokowi Bagikan 12 Juta Sertifikat Tanah

"Pak Prabowo memiliki lahan sangat luas di Kalimantan Timur, sebesar 220.000 hektar. Juga di Aceh Tengah 120.000 hektar," ungkap Jokowi.

"Saya hanya ingin menyampaikan bahwa pembagian seperti ini tidak dilakukan pas pemerintahan saya," pungkas Jokowi.

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Visi Misi Capres-Cawapres Bidang Infastruktur

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau