Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilihan Rumah Dekat Stasiun KRL

Kompas.com - 07/02/2019, 16:40 WIB
Erwin Hutapea,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pengembang properti berlomba-lomba menawarkan hunian yang bisa memenuhi kebutuhan masyarakat, di antaranya lokasi dan aksesibilitas yang terjangkau transportasi umum.

Pada pameran Indonesia Properti Expo 2019, ada beberapa proyek hunian yang mengandalkan lokasi dan aksesibilitas karena dekat dengan stasiun kereta rel listrik (KRL) Commuter Line Jabodetabek, khususnya di wilayah sekitar Bogor, Jawa Barat.

Salah satunya yaitu Perumahan Mutiara Cilebut yang berada di Jalan Batu Gede, Cilebut Barat, Bogor.

"Lokasi kami dekat dua stasiun, yaitu Stasiun Bojong Gede dan Cilebut. Jadi gampang mau ke mana-mana," ujar Pingkan, tenaga pemasaran, di lokasi pameran, Jakarta, Kamis (7/2/2019).

Baca juga: Rumah Murah Tipe 36/60 Bisa Dicicil Rp 25.000 Per Hari

Rumah yang tersedia hanya satu tipe, yakni luas bangunan 40 meter persegi dan luas tanah 70 meter persegi.

Harga yang ditawarkan sekitar Rp 425 juta. Pembayarannya secara kredit yang bisa diangsur mulai dari 5 sampai 30 tahun, dengan suku bunga 9 persen.

Perumahan lainnya yaitu Mutiara Cimanggu Residence yang terletak di Jalan Taman Cimanggu Raya, Bogor.

Pengembangnya mengklaim lokasi proyek ini sekitar 4 kilometer dari Stasiun Bogor dan 1 kilometer dari Gerbang Tol Bogor Outer Ring Road.

Dilihat dari harga per unit, yaitu mulai dari Rp 988 juta hingga di kisaran Rp 1,5 miliar,  pengembang menyasar segmen menengah ke atas.

Metode pembayaran bisa dilakukan secara tunai dan melalui KPR, mulai 10 sampai 20 tahun, dengan suku bunga 9 persen.

Luas tanahnya pun bervariasi, dari 94 sampai 170 meter persegi dengan luas bangunan 69 meter persegi.

"Ini di tengah Kota Bogor. Gampang banget mau ke stasiun, cuma 4 kilometer. Bisa naik angkot atau ojek online," ucap Dilla, tenaga penjualan.

Satu proyek lagi yakni Samasta Citayam 2 yang berlokasi di Jalan Setapak, Tajur Halang, Bogor.  Perumahan dengan total luas area 1,5 hektar ini berada sekitar 6 kilometer dari Stasiun Citayam.

"Ini dekat dengan Stasiun Citayam, paling cuma sekitar 10 menit. Jadi kalau kerjanya di Jakarta gampang, tinggal naik kereta dari stasiun," ujar Erni, tenaga pemasaran.

Ada dua tipe yang ditawarkan, yakni tipe Jens yang luas bangunannya 36 meter persegi dan luas tanah 75 meter persegi. Harganya mulai dari Rp 368,5 juta sampai Rp 377 juta.

Sedangkan tipe Kaspar berukuran lebih kecil, luas bangunannya 30 meter persegi dan luas tanah 60 meter persegi. Harga per unitnya mulai dari Rp 288,5 juta sampai Rp 299,5 juta.

Masing-masing tipe bisa ditebus melalui KPR dengan angsuran selama 10 hingga 20 tahun, baik angsuran konvensional maupun syariah, didahului uang muka Rp 2 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau