Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Optimistis Konstruksi Bendungan Bendo Rampung Akhir 2019

Kompas.com - 06/01/2019, 15:00 WIB
Dani Prabowo,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembangunan Bendungan Bendo di Desa Ngindeng, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur ditargetkan rampung pada akhir 2019.

Saat ini, pekerjaan konstruksi bendungan yang dirancang dengan total luas genangan mencapai 169,64 hektar telah mencapai 77 persen.

"Pekerjaan telah dimulai sejak 2013 dan sempat tertunda karena masalah pembebasan lahan. Namun, saat ini progres pembebasan lahnnya sudah mencapai 94 perssen, sudah bebas seluas 277 hektar dari 295 hektar lahan yang dibutuhkan," kata Direktur Sumber Daya Air Kementerian PUPR Hari Supyarogi dalam keterangan tertulis, Sabtu (5/1/2019).

Bendungan setinggi 71 meter dengan tipe urugan ini membendung Sungai Keyang yang merupakan anak sungai Bengawan Madiun. Sungai Bengawan Madiun diketahui merupakan anak sungai Bengawan Solo.

Presiden Joko Widodo saat kunjungan ke Jawa Timur beberapa waktu lalu menuturkan, kehadiran bendungan ini akan meningkatkan suplai air irigasi seluas 7.700 hektar lahan pertanian yang berada di Kabupaten Ponorogo dan Madiun sebagai salah satu sentra pertanian di Jatim.

Bendungan BendoKementerian PUPR Bendungan Bendo

Dengan daya tampung 43,14 juta meter kubik, Bendungan Bendo diharapkan dapat meningkatkan intensitas tanam dari sekali menjadi hingga tiga kali tanam dalam satu tahun.

"Bendungan ini sangat penting sekali selain untuk pengairan sawah-sawah, tetapi juga untuk pemenuhan kebutuhan air baku warga sekitar," ujar Presiden.

Selain itu, bendungan yang dibangun dengan anggaran Rp 716,58 ini diharapkan juga dapat menjadi sumber air baku domestik dan industri berkapasitas 790 liter per detik bagi Kabupaten Madiun sebesar 418 liter per detik dan Ponorogo 372 liter per detik.

Di samping akan akan mereduksi debit banjir Kota Ponorogo dari 1.300 meter kubik per detik menjadi 400 meter kubik per detik.

Selain Bendo, ada beberapa bendungan lain yang kini juga tengah dibangun pemerintah di Jawa Timur yakni Bendungan Tukul, Tugu, Bagong, Semantok, dan Gongseng.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com