KOMPAS.com – Setiap orang memiliki kebutuhan berbeda-beda dalam merancang ruang kerja yang ideal bagi mereka.
Karena itu, meski ada banyak sekali desain ruang kerja yang menurut pakar ideal, namun bukan berarti desain tersebut sesuai dengan kebutuhan kita.
Bila Anda cukup kewalahan mencari ide untuk merancang sebuah ruang kerja, terutama bila bekerja di rumah, beberapa gagasan yang dirangkum Kompas.com dari Fresh Home ini bisa menjadi pilihan Anda:
Buat fokus area
Ketika merancang sebuah desain ruang kerja, pastikan Anda mempertimbangkan semua kegiatan yang dilakukan selesai di ruangan tersebut.
Tentunya, Anda membutuhkan meja untuk menangani setiap dokumen kerja. Namun, Anda juga bisa membuat beberapa fokus area untuk menyelesaikan beberapa pekerjaan lain.
Selain area ruang kerja utama, pikirkan juga tentang area lain yang bisa anda taruh beberapa tempat duduk untuk berdiskusi atau bertemu dengan klien.
Sebagai alternatif, bila ada anggota keluarga yang juga membutuhkan ruangan, aturlah sedemikian rupa untuk memberikan batasan yang jelas mana ruang kerja dan mana yang bukan.
Gabungkan banyak penyimpanan
Menjaga sebuah kantor tetap terorganisir, bisa jadi merupakan sebuah tantangan bagi sebagian orang. Terutama, bila Anda adalah seseorang yang terbiasa bekerja di ruangan yang berantakkan.
Bila Anda memiliki ruangan yang cukup luas, memiliki lemari penyimpanan yang built-in merupakan gagasan yang ideal dalam menyimpan barang kebutuhan kantor Anda. Selain itu, menggunakan rak terbuka adalah cara termudah untuk mencampur beberapa item fungsional.
Gunakan warna netral
Salah satu pengetahuan dasar yang wajib diketaui dalam mendekorasi ruangan adalah pemilihan warna. Karena Anda ingin mengecat sebuah ruangan kantor, tentu ada baiknya bila Anda memilih warna-warna yang bisa membuat Anda tetap fokus.
Menggunakan warna-warna yang netral bisa menjadi pilihan tepat. Sebab, warna ini sangat membantu untuk menjaga Anda tetap fokus mengerjakan tugas.
Tambahkan aksen sesuai selera