Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Bulan Pertama, Pendapatan Plaza Indonesia Rp 396 Miliar

Kompas.com - 13/04/2017, 18:27 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

Tak ada proyek baru

Lucy memastikan, tahun 2017 tak ada aksi korporasi dan proyek baru yang dilansir. Perseroan fokus pada pengerjaan penambahan fasilitas Plaza Indonesia, renovasi Grand Hyatt Hotel, dan konstruksi Mayfair Estate and Parklans di Kota Jababeka, Cikarang.

Mayfair Estate and Parklands merupakan proyek kolaboratif antara PILN dan PT Grahabuana Cikarang yang merupakan anak perusahaan PT Kawasan Industri Jababeka Tbk.

Menempati area seluas 12 hektar, proyek ini telah dimulai konstruksinya pada Juni 2015. Total luas bangunan sekitar 124.528 meter persegi dengan ruang bawah tanah 46.280 meter persegi.

Pembangunan fisik proyek yang mencakup hotel, pusat belanja, kondominium, dan pusat konvensi ini diharapkan dapat dimulai pada pertengahan tahun 2017. 

Selain membentuk PT Plaza Indonesia Jababeka, PILN dan PT Grabuana Cikarang juga membentuk PT Jababeka Plaza Indonesia yang akan menggarap lahan seluas 4 hektar, juga berlokasi di Kota Jababeka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com