Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/05/2016, 13:36 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

KOMPAS.com - Pergeseran kebutuhan ruang menjadikan fungsi teras juga sebagai tempat menerima tamu.

Bila sebelumnya hanya sebagai area outdoor, bisa muncul masalah tambahan seperti basah dan kotor karena air hujan dan panas mau pun paparan matahari sore.

Masalah lantai teras kotor memang biasa terjadi. Wajar saja karena letaknya di area luar hunian.

Keadaan teras bisa semakin kotor, apalagi jika hujan turun. Cipratan air hujan akan mengenai tanah di sekitar teras kemudian mengenai lantai.

Agar tak merusak kebersihan teras, cara termudah adalah perkerasan halaman atau diberi paving. Namun, bila halaman tetap tanah, Anda dapat memberi taburan batu koral di sekelilingnya.

Caranya, letakan batu koral di bagian teritisan atau tempat paling sering terciprat air. Tatanan batu-batuan ini dapat mengurangi cipratan air yang membuat basah dan kotor teras Anda.

Lantai teras basah juga karena bentuk teritisan kurang lebar. Untuk itu pertimbangkan saat merencanakan pembangunan teritisan.

Teritisan yang menempel pada struktur pasti sulit diubah, karena itu untuk sementara dapat ditutup dengan tirai bambu gulungan. Tirai atau kerai ini akan mengantisipasi banyaknya tampias air hujan.

Bila teras terasa panas terutama saat sore tiba, Anda dapat menyiasati lewat vegetasi tanaman. Misalnya dengan membuat tanaman merambat sebagai dekorasi teras Anda.

Tanaman merambat seolah menjadi penutup alamiah dari paparan sinar matahari. Contohnya adalah Melati Costa (brunfelsia africana), Passiflora (passiflora incarnata), dan White Clemantis (Clemantis).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com