4. Pajang benda-benda antik dan cantik di lokasi-lokasi tidak biasa, seperti kamar mandi.
Anda bisa menggunakan botol-botol dan kaca patri laboratorium berlabel antik untuk menyimpan sabun, menempatkan lampu antik, atau bingkai kaca antik.
5. Ubah warna rangka furnitur.
Hal ini efektif jika Anda bosan dengan perabot kayu di rumah, namun belum memiliki cukup banyak biaya untuk membeli furnitur baru.
Ganti dengan warna kayu yang lebih tua, lebih merah, atau bahkan ganti dengan warna putih agar terkesan segar dan modern.
Selain mengubah warna rangka furnitur, Anda juga bisa mengganti kain sofa. Gunakan gorden tidak terpakai atau beli bahan khusus sofa. Tentu, cara ini lebih murah ketimbang membeli sofa baru.
6. Jangan biarkan dinding rumah Anda kosong.
Jika Anda bukan penggemar foto, gunakan piring untuk menghias dinding rumah. Atur sedemikian rupa agar piring-piring tersebut "menyatu" dan membentuk satu kesatuan karya seni di dinding rumah.
Ilustrasi
Manfaatkan stereotipe yang beredar di masyarakat untuk mengubah tampilan rumah. Contohnya, Anda bisa membuat dekorasi bertema Maroko dengan hanya memajang lampion-lampion atau karpet-karpet berwarna mencolok.
Atau, Anda juga bisa mendekor rumah dengan gaya Eropa. Pajang wall art bergambar Menara Eiffel, Istana Buckingham, Big Ben, atau Kincir Angin.
8. Geser furnitur Anda.
Selain membuat rumah terasa "baru", Anda juga bisa membuat kegiatan bercengkrama dengan keluarga besar lebih berkesan dan lebih akrab dengan pengaturan furnitur "mengambang". Maksudnya, buatlah furnitur berkumpul di tengah ruangan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.