Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andy K Natanael Terpilih Jadi "Tokoh Marketing Paling Berpengaruh"

Kompas.com - 29/08/2015, 11:20 WIB
Latief

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah tahun lalu meraih predikat "The Inspiring Marketer" lewat anugerah Properti Indonesia Award (PIA) 2014, tahun ini Direktur PT Modernland Realty Tbk Andy K. Natanael kembali meraih penghargaan serupa. Di ajang Golden Property Awards 2015 di Jakarta, Rabu (26/8/2015), Andy menerima penghargaan "Most Influential Property Figure in Marketing".

Penghargaan tersebut menggenapkan deretan prestasi Andy sebelumnya. Sebelumnya, pada 2013 lalu, Andy juga menerima penghargaan "Innovative Property Marketer" pada HousingEstate Green Property Awards (GPA) 2013. Sebelumnya, pada 20 Juni 2013, dia juga meraih penghargaan "Pemasar Properti Profesional Terbaik" dari Majalah Property & Bank.

Andy meraih penghargaan tersebut berkat prestasinya dalam memasarkan produk-produk properti yang digawanginya, mulai residensial hingga komersial. Menurut dia, inovasi, ide atau strategi dalam sebuah bisnis, apapun bisnisnya, akan terus muncul dan mewarnai berjalannya sebuah bisnis.

"Ketiga hal itu harus kita miliki kalau memegang jabatan pemimpin, sekalipun inovasi, ide dan strateginya berbeda dengan orang lain. Yang terpenting, harus ambil resiko ketika ketiganya sudah dijalankan selama proses bisnis berjalan," kata Andy kepada KOMPAS.com, Minggu (29/8/2015).

Andy mengaku tak sungkan membagikan rahasia dan taktik menjual produk-produk propertinya yang gampang terjual dalam hitungan jam. Baginya, membantu orang lain sukses membawa kebahagiaan tersendiri, apalagi membawa seluruh timnya meraih kesuksesan seperti pada akhir 2014 lalu. 

Saat itu, Modernland Realty berhasil membukukan penjualan Rp3,4 triliun atau 90% dari target yang ditetapkan. Perlu dicatat, tahun 2014 bukanlah tahun yang mudah. Terjadi perlambatan pertumbuhan bisnis properti dipengaruhi oleh berbagai hal, terutama suhu politik.

Tak hanya itu. Modernland Realty bahkan masuk dalam daftar peringkat 5 besar "Fastest Growing Company", yaitu perusahaan dengan pertumbuhan kinerja paling baik versi majalah Fortune Indonesia pada 2013 dan menduduki peringkat 1 pada 2014.

Setelah sukses memasarkan produk di Tangerang, Andy saat ini tengah menggenjot pengembangan dan pembangunan Jakarta Garden City (JGC). Dua produk properti terbarunya di kawasan itu sudah mulai diperkenalkan dan dipasarkan, yaitu rumah toko dan kantor (ruko) dan hunian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau