Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Pengembang Bangun Apartemen Premium di Margonda!

Kompas.com - 12/03/2014, 15:40 WIB
Latief

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembangunan hunian vertikal di tengah Kota Kota Jakarta semakin sesak. Hal ini memaksa para pengembang melirik kawasan penyangga Jakarta sebagai target pengembangan baru hunian model ini. 

Upaya yang diakukan PT Agung Multi Berjaya, misalnya. Perusahaan properti ini mencoba peruntungan dengan mengembangkan Atlanta Residence, apartemen kelas premium di Margonda, Depok.

"Konsumen di selatan Jakarta punya karakter dan kelas tersendiri. Selama produk properti yang kami tawarkan sesuai selera konsumen, maka meskipun ada kemudahan pola pembayaran uang muka, mereka malah memilih skim transaksi secara tunai keras atau tunai bertahap," kata Direktur Utama PT Agung Multi Berjaya (AMB), Joeneza Bachtiar, di Jakarta, Rabu (12/3/2014).

Joeneza mengatakan, proyek satu menara apartemen premium ini akan dibangun di areal seluas 1 hektare. Proyek ini bakal menyedot investasi hingga Rp350 miliar.

"Dari total kebutuhan investasi itu, 60 persennya bersumber dari internal perusahaan. Sedangkan 40 persen sisanya berasal dari pinjaman perbankan," tutur Joeneza.

Dia menjelaskan, saat ini koridor Margonda Raya dipilih sebagai lokasi proyek properti perdana besutan AMB karena kawasan itu merupakan pusat bisnis termahal di Kota Depok. Dia mengaku tak heran, gurihnya bisnis properti apartemen kelas premium di pinggiran Jakarta ini penting dijadikan potensi. 

"Saat ini Depok sudah memperlihatkan strata masyarakat yang bukan lagi warga kelas pinggiran Jakarta. Contohnya, di sepanjang ruas Jl Margonda Raya ini sudah disulap menjadi area wisata kuliner yang komplet," ucapnya.

General Manager PT AMB, Dany Durani, menambahkan bahwa target konsumen apartemen ini adalah level menengah atas, terutama kalangan eksekutif muda. Ia mengaku optimistis akan hal itu, karena berdasarkan riset terkini Jones Lang LaSalle yang dirilis baru-baru ini juga mengakui keunggulan bisnis properti di Kota Depok.

Riset Jones Lang memaparkan, tren perkembangan industri properti di Depok saat ini lebih baik ketimbang kawasan lainnya yang juga mengepung Jakarta. Apalagi, pertumbuhan harga tanah di kedua wilayah ini dianggap masih sangat rasional, yakni di kisaran 20-30 persen per tahun.

"Jadi, kami juga optimistis bahwa proyek apartemen ini bisa cepat diserap pasar," kata Dany.

Dany menuturkan, berdasarkan data pra-penjualan, pihaknya melansir dalam tempo kurang dari satu bulan ini apartemen tersebut sudah terjual sekitar 10 persen dari total unit yang dibangun.

Atlanta Residence berada di ruas jalan Margonda Raya, tepatnya di sebelah RS Bunda. Apartemen ini dibangun setinggi 28 lantai, berisi 448 unit apartemen, 112 unit kondotel, serta 48 lantai perkantoran sewa.

Saat ini unit apartemen dipasarkan mulai Rp 495,5 juta untuk tipe Suite (satu kamar tidur) hingga tipe Mansion (dua kamar tidur) seharga Rp 800 jutaan. Apartemen ini bakal menggabungkan unit hunian berkelas dengan area perkantoran.

Sampai saat ini, jalur Margonda terdapat lima pusat belanja dalam interval berdekatan. Kelimanya adalah Margo City Square, Depok Town Square, Depok Mal, Plaza Depok dan ITC Depok. Selain itu terdapat sejumlah apartemen, baik yang sudah dihuni maupun sedang dalam tahap konstruksi, yakni Park View di dalam kawasan Depok Town Square, Margonda Residence, Taman Melati Margonda, dan Grand Taman Melati Margonda.

Proyek-proyek tersebut dikembangkan oleh Lippo Karawaci, Adhi Persada Properti dan Grup Cempaka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gelar Gathering, Springhill Palembang Residences Perkenalkan Hunian Bergaya Jepang

Gelar Gathering, Springhill Palembang Residences Perkenalkan Hunian Bergaya Jepang

Hunian
Gelar Customer Gathering, Botanica Springhill Residences Perkenalkan Rumah Contoh

Gelar Customer Gathering, Botanica Springhill Residences Perkenalkan Rumah Contoh

Hunian
Lampaui Target, 'Marketing Sales' Jababeka Capai Rp 3,19 triliun

Lampaui Target, "Marketing Sales" Jababeka Capai Rp 3,19 triliun

Berita
Disiapkan buat Jalur Mudik Lebaran, Ini Progres Tol Palembang-Betung

Disiapkan buat Jalur Mudik Lebaran, Ini Progres Tol Palembang-Betung

Berita
Penjelasan Nusron soal Kontroversi Pembatalan Sertifikat Milik Aguan di Laut Tangerang

Penjelasan Nusron soal Kontroversi Pembatalan Sertifikat Milik Aguan di Laut Tangerang

Berita
Sertifikat Elektronik Dianggap Tak Aman, Nusron: Sistem Keamanannya Berlapis

Sertifikat Elektronik Dianggap Tak Aman, Nusron: Sistem Keamanannya Berlapis

Berita
Terkendala Cuaca dan Material, Bendungan Meninting Kelar Maret 2025

Terkendala Cuaca dan Material, Bendungan Meninting Kelar Maret 2025

Berita
Mal Terbesar di Timur Bekasi, Living World Grand Wisata Resmi Dibuka

Mal Terbesar di Timur Bekasi, Living World Grand Wisata Resmi Dibuka

Ritel
Tanah Eks BLBI Karawaci Mau Dimanfaatkan untuk Program 3 Juta Rumah

Tanah Eks BLBI Karawaci Mau Dimanfaatkan untuk Program 3 Juta Rumah

Berita
Nusron Bantah Sertifikat Milik Aguan Batal Dicabut, Ini Penjelasannya

Nusron Bantah Sertifikat Milik Aguan Batal Dicabut, Ini Penjelasannya

Berita
Revitalisasi Stadion Maguwoharjo Diklaim Sesuai Standar PSSI dan FIFA

Revitalisasi Stadion Maguwoharjo Diklaim Sesuai Standar PSSI dan FIFA

Fasilitas
Menurut Fengsui, Ini Cara yang Tepat Menempatkan Jam Dinding di Rumah

Menurut Fengsui, Ini Cara yang Tepat Menempatkan Jam Dinding di Rumah

Tips
Klarifikasi Nusron Wahid: Tidak Benar Sertifikat Milik Aguan Batal Dicabut

Klarifikasi Nusron Wahid: Tidak Benar Sertifikat Milik Aguan Batal Dicabut

Berita
Pilihan Rumah Subsidi di Pekalongan: Mulai Rp 130 Juta

Pilihan Rumah Subsidi di Pekalongan: Mulai Rp 130 Juta

Perumahan
Cocok untuk Milenial dan Gen Z, Springhill Yume Green Tawarkan Hunian Modern dan Terjangkau

Cocok untuk Milenial dan Gen Z, Springhill Yume Green Tawarkan Hunian Modern dan Terjangkau

Hunian
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau