Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raksasa Asia Tenggara Beli Pusat Belanja di China!

Kompas.com - 22/11/2013, 13:56 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

KOMPAS.com — Pengembang terbesar Asia Tenggara, CapitaLand Ltd, melalui sayap bisnis ritelnya, CapitaMalls Asia Ltd, sukses mengakuisisi sebuah mal Baiyun Greenland Center, di pusat komersial Baiyun New Town, Guangzhou, China.

CapitaMalls mengambil alih ruang ritel baru tersebut dari Greenland Real Estate, anak usaha Greenland Group. Ini merupakan aset pertama yang mereka akuisisi.

Pusat belanja ini terdiri atas delapan lantai dengan luas bangunan 86.000 meter persegi. Rencananya, akan dibuka secara bertahap mulai 2014 mendatang.

Jika pengembangan rampung keseluruhan, total nilai investasinya diperkirakan akan mencapai 543,1 juta dollar AS atau ekuivalen dengan Rp 6,2 triliun.

"Mal baru ini akan menandai strategi bisnis kami, masuk ke sebuah kota lapis pertama di China selatan. Dengan akuisisi ini, kami memiliki total delapan pusat belanja, empat di antaranya bangunan baru dan berada di kawasan Guangzhou. Masing-masing terpisah jarak selama satu jam," ujar CEO CapitaMalls Asia, Lim Chee Beng.


CapitaMalls adalah perusahaan properti ritel yang sepenuhnya dikendalikan oleh CapitaLand Ltd. Kesepakatan pembelian mal di Baiyun Greenland Center ini melengkapi portofolio CapitaMalls menjadi 62 pusat belanja di 37 kota China. Sebanyak 11 di antaranya sedang dalam konstruksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com