Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidak Laku, "Mansion" Bergelimang Emas Ini Dijual "Murah"

Kompas.com - 18/07/2013, 14:52 WIB
Tabita Diela

Penulis

KOMPAS.com - Nama mansion Casa Casuarina di Miami, Florida, Amerika Serikat, muncul ke permukaan pada 1997. Saat itu pemiliknya, desainer fesyen asal Italia Gianni Versace, tewas ditembak tak jauh dari mansion tersebut.

Memang, meskipun sudah cukup dikenal, tampaknya tidak mudah menjual rumah mewah ini. Buktinya, meski sudah "diobral", Casa Casuarina belum mendapatkan pembeli. Padahal, rumah mewah tersebut memiliki berbagai fitur luar biasa.

Casa Casuarina dibangun pada 1930 oleh Alden Freeman. Di dalamnya, terdapat kolam renang berukuran panjang 16,4 meter dengan beberapa bagian bertahtakan emas 24 karat.

www.dailymail.co.uk Selain kolam renang, patung-patung mewah, ornamen, dan lorong-lorong berpintu melengkung menjadi aksen
Selain kolam renang, patung-patung mewah, ornamen, dan lorong-lorong berpintu melengkung menjadi aksen "wajib" mansion tersebut. Pemiliknya saat ini menyebutkan bahwa Casa Casuarina masih menampilkan gaya Gianni Versace.

Rumah ini semula ditawarkan seharga 125 juta Dolar AS atau setara Rp 1.266.330.501.816. Inilah penawaran fantastis sepanjang 2012.

Harganya sempat turun hingga 100 juta Dolar AS, dan terakhir turun kembali hingga mencapai harga 75 juta Dolar AS (sekitar Rp754.620.132.043). Penawaran tertinggi dilakukan tahun lalu oleh pemiliknya saat ini, pengusaha Peter Loftin.

www.dailymail.co.uk Rumah ini semula ditawarkan seharga 125 juta Dolar AS atau setara Rp 1.266.330.501.816. Inilah penawaran fantastis sepanjang 2012.
Jauh lebih glamor

Harga rumah mewah ini sebenarnya sudah sangat melambung dari harga awal ketiga Versace membelinya pada 1992. Pada saat itu, Versace membelinya dengan harga di bawah 10 juta Dolar AS. Versace membuatnya jauh lebih glamor dengan menginvestasikan 33 juta Dolar AS pada rumah tersebut. Sepeninggal Gianni Versace, Donatella Versace menjual mansion ini dan dibeli oleh Loftin seharga "hanya" 20 juta Dolar AS.

Setelah berpindah tangan dari mendiang Gianni Versace pada tahun 2000, rumah seluas 2.136,7 meter persegi tersebut diubah fungsinya menjadi hotel butik dan klab pribadi pada 2009. Loftin sempat menempatinya sebelum ia alih fungsikan sebagai hotel.

www.dailymail.co.uk Hingga saat ini, di dalam mansion tersebut terdapat tujuh perapian, rumah tamu, dan garasi yang mampu menampung belasan mobil.
Casa Casuarina kini lebih dikenal dengan sebutan "Villa by Barton G" setelah Barton G Weiss merenovasi dan menambah gaya pada properti tersebut. Hingga saat ini, di dalam mansion tersebut terdapat tujuh perapian, rumah tamu, dan garasi yang mampu menampung belasan mobil.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau