Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Desain Darurat" Ketika Terjadi Kesalahan

Kompas.com - 21/02/2013, 11:12 WIB

KOMPAS.com - Melakukan kesalahan adalah hal manusiawi, tidak terkecuali dalam hal mendekorasi interior rumah Anda. Entah itu kesalahan dalam menilai warna cat tembok, kesalahan pemilihan gorden, hingga terlalu banyak memberikan ornamen pada interior rumah.

Seorang dekorator interior hebat pun pernah melakukan kesalahan-kesalahan dalam mendekorasi. Namun, berbeda dengan Anda yang tidak memiliki "mata" seorang desainer, mereka dapat dengan cepat memperbaiki kesalahannya.

Namun, tentu saja, Anda bisa meniru cara mereka dan jangan lelah mencoba mempercantik interior rumah Anda. Biasakan mata Anda melihat keteraturan dalam tumpukan barang, serta komposisi dalam ketidakteraturan. Untuk membantu Anda, berikut ini beberapa tips menyelesaikan "desain darurat" di rumah yang dihimpun dari berbagai sumber:

Pindahkan lokasi

Jika Anda terlanjur membeli karpet dengan corak terlalu kuat bagi ruang keluarga Anda, cobalah menggunakannya di ruangan lain.

Berikan ying pada "yang

Maksudnya, Anda bisa memberikan keseimbangan pada warna-warna yang terlalu kuat di rumah Anda. Sebagai contoh, jika mengecat dinding dengan warna terlalu terang, Anda bisa menambahkan karya seni, foto, dan hiasan gantung lainnya memenuhi dinding tersebut. Warna terang tentu cocok menjadi latar "galeri" di rumah Anda.

Tambahkan warna putih

Untuk ruangan yang memiliki terlalu banyak warna, Anda bisa menambahkan perabot berukuran cukup besar berwarna putih di ruang tersebut. Selain putih, Anda dapat mencoba warna krem atau abu-abu.

Bereksperimen

Cobalah memasang dan melepaskan karpet di rumah Anda. Sedikit perbedaan pada lantai Anda akan membuat ruang tersebut terasa sangat berbeda.

Mengganti warna

Untuk perabot seperti sofa dan lemari yang terbuat dari kayu, Anda dapat mengecatnya kembali. Cara ini mampu mengubah tampilan dengan cepat tanpa membutuhkan banyak biaya.

"Mengulang" warna

Jika Anda membeli satu barang dengan warna cukup mencolok, umumnya barang tersebut dapat terasa janggal di rumah Anda. Anda bisa mengatasi hal ini dengan "mengikat" warna barang tersebut. Maksudnya, pilihlah bantal, selimut, atau ornamen lain yang memiliki warna serupa dengan barang tersebut.

Ukur sebelum memilih

Salah satu kesalahan umum adalah "mengira-ngira" ukuran yang pas untuk rumah Anda. Sebelum membeli gorden, sofa, tempat tidur, dan perabot lain lebih baik Anda mengukur rumah Anda terlebih dahulu. Jika terlanjur membeli gorden yang terlalu panjang, Anda bisa menggantung gorden lebih tinggi dari jendela.

Anda juga bisa melipat dan menjahitnya kembali. Sebaliknya, jika terlalu pendek, tidak banyak yang bisa Anda lakukan.

Singkirkan yang terlalu banyak

Foto keluarga atau bantal yang terlalu banyak justeru membuat rumah Anda tampak penuh. Singkirkan segera foto berpigura dan bantal-bantal yang berlebih tersebut dari pandangan Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com