Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pebisnis Indonesia Siap Tanam Investasi Hotel di Malaysia

Kompas.com - 21/12/2010, 21:11 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com - Pebisnis Indonesia siap menguasai pasar perhotelan Malaysia, menyusul upaya mereka mengikuti pameran internasional di Negeri Jiran pada tahun 2011.

"Sebagai warga negara Indonesia, kami takkan gentar bersaing dengan Malaysia, termasuk memperluas pasar bisnis ini di sana," kata Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Surabaya, Bambang Hermanto, di Rapat Kerja Cabang (Rakercab) PHRI Surabaya, Senin.

Menurut dia, PHRI juga sudah menyediakan anggaran khusus untuk segala pengeluaran selama berpartisipasi dalam pameran di Malaysia. "Untuk memberikan daya tarik bagi pengunjung di pameran tesebut, kami telah mempersiapkan para ’general manager’, baik hotel bintang tiga, empat, maupun lima," ujarnya.

Ia menjelaskan, keikutsertaan di pameran tersebut juga membuktikan bahwa pebisnis hotel Indonesia khususnya dari Surabaya siap bersaing sehat di dunia perhotelan mancanegara. "Untuk itu, kami menjalin kerja sama dengan para ’general manager’ hotel agar meningkatkan standardisasinya terutama dari sisi pelayanan," paparnya.

 Mengenai peningkatan standardisasi itu, ia mengaku, upaya tersebut sangat penting dijalani oleh segala kalangan pengusaha. "Tanpa adanya inovasi maka perkembangan bisnis seorang pengusaha hanya bergerak di tempat," katanya.

Selain itu, tambah dia, standardisasi dan peningkatan inovasi merupakan modal bagi para pengusaha menghadapi persaingan global yang kian ketat. "Apalagi, ke depan tenaga kerja asing misal dari Filipina dan Vietnam datang ke Indonesia dengan biaya tinggi. sehingga sejak dini para pebisnis hotel harus melakukan perubahan dan pembenahan," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Banyuwangi: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Banyuwangi: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Okupansi Pergudangan Modern Jabodetabek Stabil di Angka 90 Persen

Okupansi Pergudangan Modern Jabodetabek Stabil di Angka 90 Persen

Berita
Bakal Hadiri Acara WWF, AHY: Air dan Tanah Tak Bisa Dipisahkan

Bakal Hadiri Acara WWF, AHY: Air dan Tanah Tak Bisa Dipisahkan

Berita
[POPULER PROPERTI] Plus Minus Tandon Air Atas dan Bawah

[POPULER PROPERTI] Plus Minus Tandon Air Atas dan Bawah

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Situbondo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Situbondo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jombang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jombang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Pulang Dinas dari AS, AHY Sayangkan Investor Kabur karena Masalah Tanah

Pulang Dinas dari AS, AHY Sayangkan Investor Kabur karena Masalah Tanah

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sampang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sampang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Trenggalek: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Trenggalek: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumenep: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumenep: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bondowoso: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bondowoso: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com