Salah satu area yang perlu Anda perhatikan adalah kamar tidur. Pastikan pengaturan tempat tidur sudah sesuai dengan fengsui untuk meningkatkan keberuntungan sepanjang tahun ini.
Dikutip dari laman The Spruce, dalam fengsui posisi terbaik untuk tempat tidur Anda menghadap ke selatan.
Namun, secara umum, Anda bisa menempatkan tempat tidur menggunakan prinsip posisi komando.
Hal tersebut berarti Anda bisa meletakkan tempat tidur di posisi yang memungkinkan Anda melihat pintu kamar tidur tanpa harus sejajar dengannya.
Jika ini tidak memungkinkan, letakkan cermin untuk melihat pantulan pintu saat Anda berada di tempat tidur.
Selain tempat tidur dengan sprei yang nyaman, tambahkan sandaran kepala yang kokoh, dan karpet yang lembut.
Tempat tidur dalam posisi peti mati berarti kaki Anda menunjuk ke arah pintu saat Anda berbaring di tempat tidur.
Dalam fengsui, posisi peti mati dianggap membawa sial dan dapat mengganggu tidur sang pemilik kamar.
https://properti.kompas.com/read/2025/01/17/221832621/jelang-imlek-2025-atur-kembali-kamar-tidur-sesuai-fengsui