JAKARTA, KOMPAS.com - Keputusan seseorang menggunakan gorden di dalam hunian kini tak hanya sekedar untuk alasan privasi semata.
Pemilihan gorden juga turut mempertimbangkan aspek estetika karena akan berpengaruh kepada tampilan ruangan.
Untuk membantu Anda menemukan gorden yang tepat untuk kamar tidur, berikut 5 hal yang harus dipertimbangkan saat menentukan pilihan.
Warna
Hal pertama yang harus dipikirkan saat memilih gorden untuk kamar tidur adalah soal warna yang akan digunakan.
Pada kebanyakan kasus, warna bernada dingin seperti hitam atau abu-abu sangat cocok dipadukan dengan warna bernada dingin lainnya.
Anda mungkin juga ingin menghindari warna-warna cerah karena warna ini dapat terlihat terlalu berlebihan dan menonjol.
Pilihlah tiang gorden yang lebih tebal karena dapat menahan berat kain apa pun dan memberikan tampilan yang lebih mewah.
Mengenai bahan pelapis, pastikan harus menyatu dengan gorden. Gorden sutra atau satin cocok dipadukan dengan besi tempa atau kayu.
Sementara gorden berbahan linen sangat cocok dipadukan dengan tiang yang memiliki lapisan akhir kayu atau logam.
Ukuran
Gorden umumnya dijual dalam ukuran standar yakni 200 hingga 300 cm. Jika ukuran standar tersebut tidak cocok untuk ruangan, Anda bisa menyelesaikannya di tukang jahit.
Penempatan
Sebagai aturan umum, gorden harus dipasang 10 hingga 15 cm di atas bingkai jendela Anda. Karena itu, lakukan pengukuran terlebih dulu sebelum membeli gorden.
Jumlah lapisan
Pertimbangkan untuk menggabungkan beberapa lapis gorden sehingga Anda dapat mengatur intensitas sinar matahari yang masuk.
Misalnya, lapisan kain tipis sangat bagus di siang hari untuk cahaya lembut dan privasi, sementara gorden anti tembus pandang sangat bagus untuk tidur malam yang nyenyak.
https://properti.kompas.com/read/2024/11/07/090000421/pertimbangkan-5-hal-ini-saat-memilih-gorden-untuk-kamar-tidur