Tentu, Anda ingin karpet tersebut menyeimbangkan dekorasi dan ruang tanpa membuat ruangan tersebut menjadi sesak.
Harus diingat, ukuran dan penempatan karpet dapat mempengaruhi seberapa luas ruangan tersebut akan terlihat.
Sebagian orang percaya karpet besar dapat membuat ruangan tampak lebih besar, sementara yang lain tidak setuju.
Saat menggunakan karpet untuk menciptakan ilusi ruangan yang lebih besar, pemilihan ukuran yang tepat sangatlah penting.
Karpet dengan ukuran yang tepat dapat membuat ruangan tampak lebih besar, meskipun elemen lain juga mempengaruhi persepsi ini.
Sering kali, orang memilih karpet yang terlalu kecil sehingga dapat membuat ruangan tampak sempit dan tidak menyatu.
Sebaliknya, pilih karpet yang lebih besar sehingga bisa menyatukan area serta furnitur yang ada di dalam ruangan,
Anda bahkan dapat menggunakan karpet yang cukup lebar asalkan tidak memenuhi ruangan sisakan setidaknya 15 hingga 20 cm ruang antara karpet dan dinding.
Selanjutnya, atur furnitur sehingga beberapa bagian saling tumpang tindih atau letakkan karpet di tengah ruangan dan sisakan beberapa sedikit ruang bebas di semua sisi.
Karena ukuran karpet akan ditentukan oleh furnitur yang ada di dalam ruangan,, pertimbangkan untuk membeli karpet setelah menentukan ukuran ruangan dan furnitur yang akan Anda gunakan.
Jangan takut untuk meletakkan furnitur di atas karpet baik seluruh maupun sebagian, bukan di sekelilingnya karena langkah ini tidak membuat ruangan tampak lebih kecil.
https://properti.kompas.com/read/2024/09/08/080000221/menemukan-karpet-yang-tepat-untuk-ruangan-kecil