Sebenarnya, tidak ada ketentuan umum untuk menentukan berapa banyak kamar tidur yang harus ada di sebuah rumah.
Namun menurut House Plans, hal pertama yang harus Anda pertimbangkan ketika membanhun atau membeli rumah adalah melihat jumlah orang yang ada di dalam keluarga.
Jika memiliki keluarga beranggotakan empat orang, dengan dua anak, Anda bisa memilih rumah dengan 3 kamar tidur jika Anda ingin setiap anak memiliki kamar sendiri.
Bila ada kemungkinan untuk menambah anak, Anda mungkin ingin mempertimbangkan untuk memilih rumah dengan jumlah kamar tidur yang lebih banyak.
Kehadiran kamar tamu bisa membuat mereka merasa nyaman dengan memiliki ruangan khusus khusus untuk tamu.
Biasanya, sebagian besar rumah hunian cenderung memiliki 3 atau 4 kamar tidur. Jumlah tersebut dianggap ideal berkaitan dengan pembagian ruang lainnya.
Jika Anda memiliki keluarga beranggotakan 6, 7, atau 8 orang, Anda bisa memilih rumah yang memiliki minimal 6 kamar tidur.
Bagi yang memiliki anggaran pas-pasan, Anda selalu bisa mendapatkan rumah dengan kamar tidur lebih sedikit namun harus dioptimalkan penggunaannya.
Bila Anda bekerja dari rumah dan membutuhkan kantor sendiri, carilah rumah yang memiliki kamar tidur tambahan. Kamar tidur tersebut dapat direnovasi menjadi kantor.
https://properti.kompas.com/read/2024/06/10/221422921/saat-berburu-rumah-baru-berapa-jumlah-kamar-tidur-yang-harus-anda-miliki