JAKARTA, KOMPAS.com - Panel kayu merupakan salah satu elemen dekoratif yang banyak digunakan dalam desain interior masa kini.
Meski Anda harus mengeluarkan dana tambahan untuk memasangnya, namun pemasangan panel kayu memiliki beberapa keunggulan.
Berikut daftar keunggulan yang bisa Anda dapatkan ketika memasang panel kayu di dinding rumah.
1. Daya tarik estetika
Panel kayu merupakan tambahan yang perlu dipertimbangkan untuk beberapa ruangan yang ada di rumah.
Karena terbuat dari kayu, kehadirannya menghadirkan kehangatan alami dan estetika di dalam ruangan manapun.
2. Penambahan tekstur
Salah satu keunggulan dari penggunaan panel kayu memberikan tambahan tekstur dan kedalaman pada ruangan yang dulunya polos.
Berbagai pola yang biasanya hadir pada panel kayu akan menambah dimensi pada dinding interior rumah Anda.
Elemen tekstur ini menciptakan titik fokus pada ruangan, menarik perhatian, dan menciptakan intrik visual.
Kayu memiliki sifat penyerap suara alami, membantu mengurangi gema dan pantulan kebisingan di dalam ruangan.
Dengan memasang panel kayu di dinding rumah, Anda dapat menciptakan lingkungan rumah yang lebih tenang dan mengurangi kebisingan.
Karena itu, penggunaan panel kayu sangat direkomendasikan untuk kamar tidur atau ruang kerja yang ada di rumah.
https://properti.kompas.com/read/2024/03/01/180000721/ingin-pasang-panel-kayu-di-dinding-rumah-ini-sederet-keunggulannya-