Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Panduan Memilih Furnitur untuk Rumah Minimalis Modern

Memilih furnitur untuk rumah minimalis modern harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak terlihat berlebihan.

Furnitur di rumah minimalis modern sebaiknya memiliki desain yang tajam bersih tanpa banyak pola atau ornamen yang sibuk.

Untuk menuntun Anda memilih furnitur yang tepat untuk rumah minimalis modern, berikut beberapa panduan yang bisa Anda ikuti.

Memenuhi kebutuhan esensial

Sebelum Anda memutuskan untuk membeli furnitur, jawablah pertanyaan, apakah furnitur tersebut merupakan kebutuhan di rumah Anda?

Pastikan setiap furnitur yang Anda beli bisa memenuhi semua kebutuhan. Hindari pengeluaran berlebihan dengan membuat daftar rencana pembelian.

Ukurlah luas ruangan tempat furnitur akan ditempatkan sehingga Anda hanya akan membeli furnitur yang sesuai dengan ukuran ruangan.

Pilih skema warna netral

Pemilihan palet warna sangat penting untuk memperkuat konsep desain minimalis. Namun pilihlah warna-warna netral seperti biru pucat, hijau muda, abu-abu lembut serta putih.

Namun bukan berarti palet warna minimalis harus membosankan dan monoton. Anda bisa menggunakan cat berwarna berani sebagai aksen di salah satu bagian dinding rumah.

Fokus pada fungsi

Usahakan semua furnitur yang Anda beli untuk rumah minimalis praktis dan memiliki banyak fungsi. Saat ini, ada banyak furnitur modern yang menawarkan kenyamanan dan kemudahan sekaligus.

Misalnya, sofa yang bisa diubah menjadi tempat tidur atau rak buku yang bisa berfungsi ganda sebagai meja. Meskipun harganya lebih mahal namun dapat menghemat jenis barang yang dibeli.

Pemilihan desain furnitur yang tepat dapat memberikan kesan ideal pada ruang. Karena itu, pilihlah furnitur dengan desain yang sederhana dan bersih.

Selain itu, pilihlah furnitur dengan bahan yang mudah dibersihkan untuk perawatan furnitur, seperti furnitur kayu atau furnitur rotan.

Focal Point

Karena ada banyak ruang kosong dalam rumah minimalis, Anda dapat menambahkan satu furnitur yang berfungsi sebagai focal point tanpa terlalu menarik perhatian.

Anda bisa memilih furnitur meja ruang dengan bentuk kayu yang unik demi menarik perhatian semua orang saat memasuki ruangan.

Pilihan lainnya adalah memasang lampu gantung dengan desain yang eksentrik untuk menambah titik fokus pada ruang yang didekorasi secara minimal.

https://properti.kompas.com/read/2023/08/04/190500521/panduan-memilih-furnitur-untuk-rumah-minimalis-modern

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke