Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nih 5 Keuntungan Menggunakan Wallpaper Dinding di Kamar Tidur

Selain tahan lama, wallpaper dinding juga memilih banyak pilihan warna dan motif yang bisa dipilih sesuai selera.

Nah jika masih ragu, berikut 5 keuntungan yang didapatkan jika Anda menggunakan wallpaper dinding di kamar tidur seperti dikutip dari laman Liv Space. 

1. Membuat ruangan terlihat luas

Ketika Anda memiliki ukuran kamar tidur yang kecil, memilih wallpaper dengan warna netral untuk kamar tidur adalah pilihan cerdas.

Warna yang lebih terang dan desain pola yang halus dapat membuat ruangan tampak lebih besar dari aslinya. Pola abstrak dan menyebar terbukti efektif memberi kesan kelapangan pada area kecil.

2. Bisa sembunyikan kekurangan di dinding

Pilih wallpaper dinding yang memiliki tekstur jika Anda ingin menyembunyikan area dinding yang bergelombang atau memiliki cacat arsitektural.

Cat biasanya tidak berfungsi baik untuk menyembunyikan kekurangan di area dinding. Anda bahkan harus mengamplas dinding dan menutupi cacat dengan dempul.

Suasana minimalis dapat dicapai dengan menggunakan wallpaper polos atau wallpaper dengan desain yang sangat halus.

Sementara wallpaper warna-warni dengan pola geometris atau cetakan blok, dapat langsung membuat ruangan terasa lebih santai dan informal.

Karena itu, setiap desain wallpaper yang berbeda bisa Anda sesuaikan dengan suasana ruangan yang diinginkan.

4. Bikin ruangan terlihat lebih tinggi

Wallpaper dengan desain garis-garis vertikal dapat membuat langit-langit ruangan tampak lebih tinggi dari yang sebenarnya.

Pemilihan desain garis-garis vertikal ini sangat cocok bagi ruangan yang memiliki plafon rendah.

5. Menjadi pemisah antar ruang

Anda dapat menggunakan wallpaper untuk membagi ruang tanpa perlu menambahkan lagi sekat ruangan.

Misalnya, Anda memiliki ruang makan dan dapur yang tidak memiliki sekat. Untuk memisahkan keduanya, pakailah wallpaper dengan desain yang berbeda.

https://properti.kompas.com/read/2023/05/11/150000321/nih-5-keuntungan-menggunakan-wallpaper-dinding-di-kamar-tidur

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke