Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pertimbangkan 6 Hal Ini Sebelum Beli Unit Townhouse Baru

JAKARTA,KOMPAS.com - Townhouse merupakan pilihan properti yang bisa menjadi pilihan bagi Anda yang ingin membeli rumah pertama.

Berbeda dengan rumah tapak, townhouse adalah tempat tinggal bertingkat yang dindingnya menempel dengan satu atau dua hunian di sampingnya.

Bagi Anda yang hendak membeli townhouse, berikut 6 hal yang harus dipertimbangkan terlebih dulu.

1. Pekerjakan agen real estat yang berpengalaman

Agen real estate dapat bertindak sebagai pemandu dan advokat bagi Anda yang ingin membeli rumah. Ini tentu akan sangat menguntungkan terutama bagi pembeli rumah pertama. 

Agen Anda dapat memberi tahu tentang harga rata-rata townhouse serta memberikan informasi tentang pasar lokal, bernegosiasi atas nama Anda, dan mengisi semua formulir yang diperlukan agar berhasil membeli rumah.

Meskipun demikian, Anda harus mengeluarkan sejumlah biaya untuk membayar sang agen untuk jasa mereka.

Jadi tanyakan terlebih dulu tentang biaya komisi mereka sehingga Anda tahu apa yang diharapkan. Namun, secara umum, penjual properti yang membayar komisi real estate, bukan pembeli.

2. Ketahui biaya HOA

Sebelum menetap di townhouse, perhatikan baik-baik tentang kehadiran asosiasi pemilik rumah (HOA) terutama tentang biaya yang dikenakan dan apa yang ditanggung.

Biaya bulanan harus menjadi pertimbangan dalam pembelian Anda secara keseluruhan. Tinjau seluruh peraturan, regulasi, laporan keuangan saat ini, dan semua dokumen HOA pengembang sebelum membeli.

Tandatangani kontrak pembelian setelah meninjau seluruh informasi. Dengan begitu, tidak ada kejutan terkait biaya atau batasan untuk properti.

Harga townhouse lebih terjangkau daripada rumah tunggal sehingga menjadikannya pilihan yang semakin populer di kalangan pembeli.

Karena itu, permintaan untuk unit townhouse sangat kuat di pasar saat ini sehingga Anda mungkin harus melakukan penawaran dengan baik untuk mendapatkan harga yang diinginkan.

Jika ini terjadi, sebaiknya tentukan jumlah harga maksimum yang bersedia Anda bayar sejak awal dan tetap jadikan itu patokan.

Tetapi perlu diingat bahwa selama penurunan real estat, harga kondominium dan townhouse cenderung turun paling cepat dan paling banyak dibandingkan dengan rumah keluarga tunggal.

4. Dapatkan KPR dengan bunga terbaik

Penting untuk membandingkan tingkat bunga KPR yang ditawarkan ketika hendak membeli unit townhouse yang baru.

Mendapatkan bunga KPR yang lebih rendah bisa membuat Anda menghemat jumlah pengeluaran setiap bulannya.

5. Dapatkan persetujuan KPR

Anda harus selalu mendapatkan persetujuan KPR terlebih dulu sebelum melakukan pembelian.

Bila KPR sudah disetujui, maka ini akan memberi Anda gambaran yang lebih baik tentang daya beli yang Anda miliki.

Selain itu, persetujuan KPR tersebut juga dapat membantu Anda menentukan apakah biaya HOA untuk townhouse yang diinginkan masih bisa ditanggulangi.

Biaya HOA akan dihitung dalam harga pembelian saat pembeli dinyatakan memenuhi syarat untuk pembiayaan.

6. Tinjau unit rumah yang hendak dibeli

Sebelum membeli unit townhouse yang baru, pastikan lakukan tinjauan terlebih dulu. Periska seluruh kawasan hunian, bauk bagian dalam dan luar.

Jika ada masalah yang ditemukan di bagian luar, pastikan HOA sudah menanganinya sehingga Anda bisa tinggal dengan tenang dan nyaman.

https://properti.kompas.com/read/2022/12/19/164500421/pertimbangkan-6-hal-ini-sebelum-beli-unit-townhouse-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke