Anda bisa menerapkan berbagai elemen untuk membuat taman minimalis menjadi lebih hidup. Misalnya dengan menhadirkan susana tropis, dengan pemilihan tanaman yang lebih berwarna.
Meskipun taman tropis identik dengan tampilan hutan yang lebat, namun Anda bisa tetap membuatnya minimalis dengan trik-trik khusus.
Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mewujudkan taman minimalis yang bernuansa tropis seperti dikutip dari Living Etc.
Anda bisa menciptakan pemandangan terbuka dan jalur berliku khas alam tropis. Desain tersebut akan membantu menciptakan area yang tenang dan nyaman.
Untuk menciptakan area jalan yang dramatis, Anda bisa memanfaatkan batu bata merah dan menanam pohon palem di sepanjang jalan tersebut.
Menempatkan anggrek di pepohonan juga bisa membuat suasana menjadi lebih segar terutama saat bunga-bunga tersebut mekar.
Tanaman lainnya yang bisa Anda gunakan adalah bambu. Tak hanya indah, bambu juga berfungsi untuk memberikan privasi karena membantu menyamarkan pandangan dari luar ke area taman.
Ukuran air terjun bisa Anda sesuaikan dengan lahan yang tersedia. Setelah dibuat, tanami pohon di tepi belakang dan di samping kiri dan kanan air terjun.
Tanaman-tanaman tersebut nantinya akan menjalar dan merayap ke badan air dan bisa memecah jumlah bebatuan sehingga menciptakan tampilan yang alami.
Jangan lupakan unsur minimalis
Untuk menciptakan taman minimalis yang diberikan sentuhan tropis, gunakanlah bahan-bahan alami seperti batu kapur dan kayu keras.
Gunakan material seminim mungkin agar tidak memperumit desain taman. Meskipun sederhana, namun tetap terlihat menarik.
Penggunaan warna putih pada furnitur atau pot akan membuat setiap elemen terlihat lebih segar dan minimal serta lebih menonjolkan warna hijau pada daun.
https://properti.kompas.com/read/2022/11/25/151500021/bagaimana-menghadirkan-suasana-tropis-di-taman-minimalis