JAKARTA,KOMPAS.com - Untuk menyimpan pakaian dan aksesoris dalam jumlah yang cukup banyak, Anda tentu membutuhkan lemari minimalis 3 pintu.
Namun terkadang untuk memilih lemari minimalis 3 pintu tidaklah bisa dilakukan semudah yang dibayangkan terutama jika Anda berbelanja secara online.
Dalam beberapa kasus, lemari minimalis 3 pintu yang datang tidak sesuai dengan ukuran ruangan atau tidak cocok dengan interior ruangan secara keseluruhan.
Agar tak salah pilih, berikut 5 hal yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli lemari pakaian 3 pintu yang Anda inginkan.
Opsi penyimpanan
Untuk memastikan bahwa lemari minimalis 3 pintu yang dipilih sesuai dengan kebutuhan, Anda perlu mengetahui jumlah barang yang akan disimpan dan opsi penyimpanan dimiliki oleh lemari.
Lemari pakaian 3 pintu biasanya memiliki jenis bagian yang berbeda-beda seperti tempat aksesori, pakaian, dan opsi lainnya.
Misalnya lemari 3 pintu dari bahan kayu dan memiliki desain yang vintage, dapat membuat sebuah ruangan seperti berada dalam istana.
Sementara lemari pakaian 3 pintu dengan cermin adalah pilihan cerdas untuk melengkapi kamar tidur kecil Anda karena bisa menghilangkan kebutuhan akan meja rias.
Bahan
Selain mempertimbangkan gaya dan warna, Anda juga perlu memperhatikan material yang digunakan.
Anda bisa memilih lemari berbahan kayu, lemari baja, atau lemari dari bahan melamin dan plastik.
Pastikan Anda memeriksa ketahanan material dengan bijak untuk melengkapi kebutuhan dalam jangka panjang.
Warna
Tergantung pada bahan apa yang Anda pilih untuk lemari pakaian 3 pintu, hasil akhir dan warnanya juga akan bervariasi.
Sebagai contoh, jika ingin membeli lemari kayu, maka Anda bisa memilih lemari yang terbuat dari kayu mahoni yang memiliki lapisan cokelat atau lemari kayu jati yang menawarkan warna lebih terang.
Anggaran
Memperkirakan anggaran adalah penting sebelum Anda mulai berbelanja untuk mendapatkan lemari pakaian 3 pintu.
Setelah memutuskan anggaran, carilah barang-barang yang termasuk dalam kisaran harga tersebut.
Periksa juga apakah kualitas yang ditawarkan oleh produk tersebut layak untuk diinvestasikan atau tidak.
https://properti.kompas.com/read/2022/10/14/150000721/pertimbangkan-ini-sebelum-beli-lemari-minimalis-3-pintu