Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Langkah Mudah Menghadirkan Tanaman Dalam Desain Rumah Minimalis

Bila selama ini, desain rumah minimalis dikenal sebagai gaya desain yang kaku, maka unsur tanaman akan mengubah tampilan rumah secara instan.

Journal of Environmental Psychology melaporkan bahwa kehadiran tanaman dalam ruangan dapat meningkatkan fokus seseorang. Karena itu, tanaman merupakan fitur sempurna terlebih bila dalam desain rumah minimalis Annda memiliki ruang kantor.

Meskipun demikian, bila tidak ditempatkan dengan bijaksana kehadiran tanaman justru membuat rumah terlihat berantakan dan tidak sesuai dengan konsep hunian minimalis.

Berikut tigalangkah strategis untuk mengintegrasikan tanaman hijau ke dalam desain rumah minimalis dan tetap menawan.

Buat taman vertikal

Karena hanya memakan sedikit ruang di dinding taman vertikal memungkinkan Anda bisa meningkatkan kualitas udara tanpa menghabiskan ruang.

Tempatkan terrarium

Terrarium biasanya berisi tanaman-tanaman mungil sehingga dapat menambahkan sentuhan hijau ke sudut mana pun yang Anda inginkan.

Maksimalkan tampilan dengan cermin

Cermin memakan sedikit ruang tetapi dapat memperbesar elemen bunga atau tanaman dalam pantulannya. Tempatkan bunga dan tanaman di dekat cermin untuk menciptakan ilusi ruangan yang lebih luas.

Pertahankan konsep desain rumah minimalis Anda dengan menggunakan cermin bergaya netral, dan biarkan tanaman dan bunga menjadi warna yang menonjol di ruangan.

https://properti.kompas.com/read/2022/09/28/181500521/3-langkah-mudah-menghadirkan-tanaman-dalam-desain-rumah-minimalis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke