Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KPR Perumahan di Serang Ini Dibiayai BTN, Bebas Cicilan 6 Bulan

Perumahan murah seluas 17 hektar ini dikembangkan oleh PT Bina Sejahtera Bangun Persada.

Executive Vice President Nonsubsidized Mortgage & Personal Lending Division (NSLD) Bank BTN Suryanti Agustinar mengatakan, kerja sama pembiayaan ini merupakan program bersama guna mempermudah kepemilikan hunian pasca-pandemi Covid-19.

Program ini menyediakan empat kemudahan yakni bebas membayar angsuran bunga dan pokok selama enam bulan, bebas biaya provisi, administrasi dan appraisal.

Kemudian diberikan tunjangan hari raya (THR) hingga Rp 420.000, dan keringanan angsuran mulai dari Rp 2,3 juta per bulan selama dua tahun.

“Ini merupakan jawaban atas problematika kepemilikan hunian bagi masyarakat pada momen lebaran pascapandemi Covid-19," ujar Yanti dalam keterangan tertulis, Rabu (19/02/2021).

Yanti berharap, dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan tersebut dapat meringankan beban masyarakat sehingga bisa segera memiliki rumah.

Menurut Yanti, kebutuhan masyarakat akan hunian hingga saat ini masih cukup tinggi, hanya saja banyak yang kesulitan membayar biaya uang muka atau down payment (DP) dan cicilan.

“Untuk itu, BTN bersama pengembang PT Bina Sejahtera Bangun Persada menawarkan solusi bebas membayar angsuran pokok selama enam bulan serta besaran cicilan yang KPR ringan,” imbuh dia.

Direktur Utama PT Bina Sejahtera Bangun Persada Daniel Djumali menambahkan, rumah-rumah yang KPR-nya dibiayai BTN merupakan klaster Symphony sebanyak 300 unit.

Klaster ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 400 jutaan. Sejak awal peluncuran, tahun lalu, hingga saat ini sudah terjual 100 unit.

"Kami berharap dengan kerjasama ini aktivitas penjualan bisa lebih meningkat lagi, dan dapat membantu pasar properti kembali bergairah khususnya di wilayah Serang, Banten,” pungkas Daniel

https://properti.kompas.com/read/2021/05/20/060000321/kpr-perumahan-di-serang-ini-dibiayai-btn-bebas-cicilan-6-bulan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke