Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Synthesis Tawarkan Rumah Pintar Lengkap dengan Furnitur Rp 1,3 Miliar

Salah satunya menawarkan hunian lengkap dengan paket furnitur dan perabotan rumah (home appliance).

PT Synthesis Development adalah pengembang yang tengah menerapkan siasat menjual rumah lengkap dengan furnitur.

Mereka menawarkan Synthesis Homes di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan. Di atas lahan seluas 4,7 hektar, Synthesis mengembangkan 267 unit rumah.

Property Investment Advisor Synthesis Development Andreas Pangaribuan menjelaskan, penawaran rumah fully furnished ukuran 73 meter persegi dengan tiga kamar tidur dan dua kamar mandi.

"Konsumen tidak perlu memikirkan bagaimana mengisi perabot rumah. Synthesis Homes mengakomodasi kebutuhan tersebut," kata Andreas dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (16/9/2020).

Selain furnitur, Synthesis Homes juga dilengkapi dengan fitur smart home yang ada pada setiap unit.

Cukup dengan satu aplikasi pada gawai pintar, konsumen dapat mengontrol operasional dua unit CCTV di garasi dan ruang tamu, saklar utama listrik dan AC di kamar tamu dan kamar anak, serta panic button untuk melaporkan masalah keamanan.

Andreas mengatakan, fitur smart home ini didukung jaringan serat optik dengan tingkat keamanan tinggi, kecepatan transmisi mencapai gigabit per detik, bebas gangguan elektromagnetik, instalasi di dalam tanah, dan tahan lama.

Selama masa Pandemi Covid-19, Synthesis memberikan diskon hingga Rp 180 jutaan dan cicilan mulai dari Rp 8 jutaan per bulan dari harga jual Rp 1,3 miliaran.

Synthesis Homes dekat dengan fasilitas pendidikan, fasilitas kesehatan, dan dapat diakses dari Stasiun MRT Lebak Bulus, Jalan Arteri Pondok Indah, dan Pasar Jumat.

https://properti.kompas.com/read/2020/09/16/140000121/synthesis-tawarkan-rumah-pintar-lengkap-dengan-furnitur-rp-1-3-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke