Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tips Menata Rumah dengan Mudah Saat New Normal

Sejak disosialisasikannya adaptasi kebiasaan baru atau new normal, banyak hal yang harus kita sesuaikan. 

Bekerja dari rumah (work from home), belajar dari rumah (school from home), dan beribadah di rumah (pray at home) adalah tiga aktivitas yang sudah menjadi kenormalan baru.

Suka tidak suka, kehidupan sehari-hari kita tak akan lagi sama seperti kondisi sebelum Pandemi Covid-19.

Bagaimana kemudian kita dapat terus beraktivitas, seraya mengadopsi dan menjadi bagian dari kebiasaan baru?

Tentu saja, cara paling aman dan nyaman yang dapat kita lakukan adalah menerapkan protokol kesehatan.

Berikut kami sajikan lima tips menata rumah saat new normal:

1. Tata ruangan untuk mendukung produktivitas

Anda bisa menciptakan sudut kerja nyaman laiknya perkantoran yang dapat menunjang produktivitas.

Pilih furnitur meja dan kursi kerja dengan penyimpanan yang cukup untuk menaruh dokumen penting.

Saat memilih kedua benda ini, pastikan tingginya sejajar dengan arah pandang, memiliki dudukan dan sandaran yang nyaman.

2. Tambahkan tanaman sebagai dekorasi

Memelihara tanaman juga membantu menjaga kesehatan mental, yaitu meredakan stres fisiologis dan psikologis.

Saat aktivitas sehari-hari terasa berat, merawat tanaman dapat membantu Anda mengalihkan pikiran agar lebih rileks. Hasilnya? Mood akan meningkat.

3. Utamakan tempat penyimpanan

Bukan hanya membuat suasana hati jadi suram, ruangan yang berantakan pun cenderung membuat malas dan dapat menunda pekerjaan.

Selain tak nyaman dipandang mata, ruangan berantakan juga tidak bagus untuk kesehatan.

Pada era new normal yang segalanya serba dilakukan di rumah, ruangan bersih dan rapi menjadi keharusan.

Jadi, jangan sepelekan pentingnya tempat penyimpanan. Tentukan rak atau lemari yang Anda butuhkan? Lemari tertutup atau rak terbuka?

Tempat penyimpanan yang pas akan menjaga rumah Anda bebas dari debu.

4. Bebaskan ruang, pilih dekorasi esensial

Tetap aktif bergerak di rumah bukan hal yang mustahil, lho. Kuncinya ada pada penataan ruang agar cukup luas untuk berolahraga.

Mewujudkannya tak sulit, mulailah dari menata barang-barang dan decluttering sampai tersisa hanya dekorasi dan furnitur yang esensial.

Atur barang penting yang selalu Anda gunakan sehari-hari. Dengan demikian, ketika ingin berolahraga, Anda  bisa menyingkirkan barang tersebut sementara dan menatanya kembali dengan mudah.

5. Perhatikan ventilasi udara dan pencahayaan alami

Sirkulasi udara yang baik akan membantu Anda membersihkan ruangan dari debu, kuman, dan kotoran.

Pencahayaan alami juga sama pentingnya. Kurang asupan cahaya matahari membuat ruangan
lembab, dan bisa menjadi sarang berkembangbiaknya penyakit.

Buka jendela pada pagi hari agar ruangan mendapat sinar matahari dan aliran udara baru.

Tidak sulit kan menata rumah yang sehat saat new normal? Rumah yang sehat membantu Anda menjalani aktivitas sehari-hari.

https://properti.kompas.com/read/2020/08/31/114715121/5-tips-menata-rumah-dengan-mudah-saat-new-normal

Terkini Lainnya

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke