Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Modernland Gelar Diskon Rumah dan Kavling hingga 45 Persen

Program ini berupa potongan harga atau diskon untuk produk-produk hunian, komersial, dan kavling siap bangun di Kota Modern Tangerang, dan Modernhill Pondok Cabe, Tangerang Selatan.

Direktur Marketing Urban Development PT Modernland Realty Tbk Helen Hamzah menuturkan, diskon kavling siap bangun di Kota Modern sebesar 32 persen dengan nilai sekitar Rp 3,2 miliar.

Lokasinya tersebar di beberapa klaster siap huni dengan opsi hadap lapangan golf dan non-lapangan golf.

Ukuran kavling siap bangun mulai dari 108 meter persegi sampai 1.429 meter persegi dengan banderol serentang Rp 1 miliar-Rp 15,5 miliar per unit.

Sementara untuk ruko siap usaha dikorting 22 persen dengan nilai total mencapai Rp 748 juta. Ruko ini dirancang dua lantai dan tiga lantai dengan patokan harga Rp 3,4 miliar. 

Sedangkan proyek ModernHill, diskon yang diberikan maksimal 45 persen untuk kavling siap bangun dengan total nilai Rp 2 miliar.

Ukurannya mulai dari 240 meter persegi-659 meter persegi dengan harga jual Rp 1 miliar-Rp 6 miliar. Adapun rumah siap huni dipangkas 36 persen dengan nilai Rp 1,1 miliar. 

“Kami berharap promo yang kami berikan untuk proyek Kota Modern dan ModernHill dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh konsumen karena promo ini sangat menguntungkan bagi para pembeli," kata Helen dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (18/8/2020).

Helen melanjutkan, ModernHill di Pondok Cabe dikembangkan seluas 60 hektar, dan dapat diakses dari Tol JORR 2 melalui koridor TB Simatupang.

Sementara Kota Modern menempati area seluas 400 hektar, dan dapat diakses dari Tol Jakarta-Merak, Tol Bandara Sedyatmo, Jalan Raya Daan Mogot, Jalan Raya Serpong, dan Jalan Cipondoh Raya.

https://properti.kompas.com/read/2020/08/19/142516221/modernland-gelar-diskon-rumah-dan-kavling-hingga-45-persen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke