Selanjutnya, berita konstruksi tol Pekanbaru - Dumai (Permai) sudah mencapai 96 persen dan siap dilintasi pengguna jalan tol pada pertengahan tahun, menjadi terpopuler kedua.
Terakhir, dampak virus Covid-19 memunculkan tiga skenario yang kemungkinan terjadi di Indonesia. Ketiga skenario tersebut yakni new normal, disorder, dan survival.
Berikut ini berita selengkapnya:
Dana Infrastruktur Rp 36,19 Triliun Dialihkan untuk Tangani Covid-19
Kementerian PUPR mengalihkan dana pembangunan infrastruktur Rp 36,19 triliun untuk membantu menangani Pandemi Covid-19.
Dana tersebut merupakan bagian dari Daftar Isian Paket Anggaran (DIPA) Tahun Anggaran 2020 senilai Rp 120 trilun.
Hal ini dilakukan merujuk pada Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 4 Tahun 2020 tentang Refocussing Kegiatan, Realokasi Anggaran serta Pengadaan Barang dan Jasa dalam Rangka Percepatan Penanganan Covid-19.
Selanjutnya baca di sini Dana Infrastruktur Rp 36,19 Triliun Dialihkan untuk Tangani Covid-19
Tembus 96 Persen, Tol Pekanbaru-Dumai Siap Dilintasi Pertengahan Tahun
Konstruksi Tol Pekanbaru-Dumai (Permai) terus dikebut PT Hutama Karya (Persero).
Per Senin (13/4/2020), perkembangannya mencapai 96 persen dengan pengadaan lahan 100 persen.
Tol sepanjang 131 kilometer ini diharapkan dapat segera digunakan oleh masyarakat umum khususnya di Kota Pekanbaru dan Dumai pada pertengahan tahun mendatang.
Selanjutnya baca di sini Tembus 96 Persen, Tol Pekanbaru-Dumai Siap Dilintasi Pertengahan Tahun
Tiga Skenario Dampak Covid-19, "New Normal" hingga "Survival"
Terdapat tiga skenario yang mungkin terjadi di Indonesia akibat merebaknya pandemi Covid-19 dari perspektif epidemiologi, ekonomi serta bisnis.
Pertama, skenario New Normal dengan beberapa indikator sebagai berikut:
a. Epidemi: Pemerintah berhasil mengendalikan virus dalam waktu 2-3 bulan, dengan puncaknya pada akhir April dan jumlah kasus menurun secara signifikan pada Juni 2020.
Pembatasan fisik tetap dilaksanakan namun dengan kebijakan terbatas. Jumlah kasus infeksi Covid-19 diestimasi mencapai 5.000-50.000 kasus.
Selanjutnya baca di sini Tiga Skenario Dampak Covid-19, New Normal hingga Survival
https://properti.kompas.com/read/2020/04/14/123000821/-populer-properti-dana-infrastruktur-rp-36-19-triliun-dialihkan-untuk