Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kabar Baik, Mal Kosong di Jakarta Menurun

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak seperti sektor perkantoran yang mengalami kenaikan tingkat kekosongan, sektor ritel justru dilaporkan menunjukkan kinerja lebih baik.

Head of Research and Consultancy Savills Indonesia Anton Sitorus mengatakan, kondisi pasar ritel atau pusat perbelanjaan di Jakarta memperlihatkan performa terbaiknya pada tahun 2019.

"Tingkat vacancy (kekosongan) mal sudah turun. Di level sekitar 10,4 persen dari total kumulatif 3,1 juta meter persegi atau 322.400 meter persegi," ujar Anton, di Jakarta, Rabu (21/1/2020).

Menurut Anton, dibanding tahun 2018 lalu, tingkat kekosongan ritel di Jakarta menyentuh angka 12,1 persen. Artinya, terjadi penurunan tingkat kekosongan 1,7 persen.

Hal ini terjadi karena stagnasi pertumbuhan pasokan mal baru, pekerjaan renovasi dan perbaikan di beberapa pusat perbelanjaan eksisting.

Pasokan baru tahun 2019 datang dari tiga pusat perbelanjaan Lippi Plaza Mampang, Citywalk Gajah Mada, dan Citra Xperience dengan luas total 24.000 meter persegi.

Sementara itu, penyewa di beberapa mall terbesar disumbang oleh Food & Beverages (F&B), kesehatan, kecantikan, fesyen, dan hiburan dengan luas total permintaan 75.000 meter persegi.

Sama dengan sektor gedung perkantoran, harga sewa ruang ritel masih relatif stabil, berada pada kisaran Rp 346.000 per meter persegi per bulan.

2020

Berbeda dengan 2019, tahun ini sektor pusat perbelanjaan akan menghadapi kondisi yang sangat menantang.

Ruang kosong pusat perbelanjaan akan kembali mengalami peningkatan seiring pembukaan mal-mal baru.

Ruang ritel baru ini beberapa di antaranya berkonsep lifestyle center yang berada di area central business district (CBD) Jakarta, dan pusat perbelanjaan skala besar yang tersebar di Jakarta Utara, Jakarta Selatan,d an Jakarta Pusat yang dijadwalkan beroperasi tahun 2020.

Adapun komposisi ruang-ruang ritel baru tersebut yakni 40 persen untuk kelas atas, dan 60 persen untuk kelas menengah atas.

https://properti.kompas.com/read/2020/01/25/164355821/kabar-baik-mal-kosong-di-jakarta-menurun

Terkini Lainnya

Harta Properti Gubernur Bengkulu, Tersangka Kasus Pemerasan dan Gratifikasi

Harta Properti Gubernur Bengkulu, Tersangka Kasus Pemerasan dan Gratifikasi

Berita
Hingga Awal November, 1,9 Juta Sertifikat Tanah Elektronik Diterbitkan

Hingga Awal November, 1,9 Juta Sertifikat Tanah Elektronik Diterbitkan

Berita
Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke