Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tanggal Cantik 12.12, Tol Layang Terpanjang Diresmikan Jokowi

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyampaikan hal itu saat mengecek kesiapan jalan tersebut, Selasa (10/12/2019).

"Kalau memang Presiden akan meresmikan tanggal 12, kita siap," ucap Basuki di ruas tol layang Jakarta-Cikampek.

Nantinya setelah diresmikan, ruas tol ini akan segera dioperasikan untuk publik. Meski begitu, operasionalisasi jalan tol tidak bisa langsung dilaksanakan.

Hal ini karena masih ada proses pembersihan dan penyempurnaan rambu-rambu jalan.

"Jadi setelah diresmikan mungkin kita butuh waktu 3-5 hari untuk membersihkan," ucap Basuki.

Setelah dibersihkan, jalan tol yang berada di sebagian ruas Tol Jakarta-Cikampek eksisting tersebut bisa dilintasi masyarakat sebelum tanggal 20 Desember.

"Paling lama tiga hari setelah besok bisa dipakai. Berarti tanggal 15 persis 15 Desember," imbuhnya.

Sebelumnya, Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Danang Parikesit memastikan, jalan tol sepanjang 36,4 kilometer itu akan dibuka untuk publik pada 15 Desember 2019.

"Ya tol ini akan dibuka untuk publik pada 15 Desember 2019," kata Danang.

Setelah resmi beroperasi, jalan tol dengan struktur melayang ini diharapkan dapat mengurangi kepadatan kendaraan sebesar 30 persen.

Untuk diketahui, Jalan Tol layang Jakarta-Cikampek diklaim sebagai jalan tol layang terpanjang di Indonesia. Sebelumnya, rekor tersebut dipegang oleh Tol Wiyoto-Wiyono yang dibangun sepanjang 15 kilometer.

PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek (JJC) melengkapi jalan tol layang ini dengan 113 CCTV.

Kemudian terdapat u-turn atau belokan yang digunakan untuk memudahkan pengguna berbalik arah saat keadaan genting.

Tak ketinggalan, JJC juga berencana membangun emergency parking sebanyak empat buah.

"Juga nanti ada emergency parking bay, ada empat buah kami siapkan di dua arah. Jadi ada evakuasi pengguna jalan dengan tangga," ucap Direktur Utama JJC Djoko Dwijono.

https://properti.kompas.com/read/2019/12/11/204726721/tanggal-cantik-1212-tol-layang-terpanjang-diresmikan-jokowi

Terkini Lainnya

[POPULER PROPERTI] Penjelasan Nusron soal Kontroversi Pembatalan Sertifikat Milik Aguan di Laut Tangerang

[POPULER PROPERTI] Penjelasan Nusron soal Kontroversi Pembatalan Sertifikat Milik Aguan di Laut Tangerang

Berita
Daftar Rumah Subsidi Terjangkau di Kabupaten Trenggalek

Daftar Rumah Subsidi Terjangkau di Kabupaten Trenggalek

Perumahan
Dapat Perintah Prabowo, Kementerian PU Usahakan Diskon Tarif Tol Lebaran

Dapat Perintah Prabowo, Kementerian PU Usahakan Diskon Tarif Tol Lebaran

Berita
112 Rumah Rp 400 Jutaan di Kawarang Terjual dalam Sehari

112 Rumah Rp 400 Jutaan di Kawarang Terjual dalam Sehari

Perumahan
Jombang: Solusi Rumah Subsidi dengan Harga Terjangkau

Jombang: Solusi Rumah Subsidi dengan Harga Terjangkau

Perumahan
Panjang Jalan Nasional 2025 Tak Bertambah akibat Efisiensi Anggaran

Panjang Jalan Nasional 2025 Tak Bertambah akibat Efisiensi Anggaran

Berita
Anda Mencari Rumah Subsidi? Tengoklah Sampang, Harga Rp 151 Juta

Anda Mencari Rumah Subsidi? Tengoklah Sampang, Harga Rp 151 Juta

Perumahan
MLFF Tak Kunjung Terlaksana, Kementerian PU Fokus Bereskan Tata Kelola

MLFF Tak Kunjung Terlaksana, Kementerian PU Fokus Bereskan Tata Kelola

Berita
Ditantang Pengembang Segera Lakukan Audit, Ara Andalkan BPK

Ditantang Pengembang Segera Lakukan Audit, Ara Andalkan BPK

Berita
Gelar Gathering, Springhill Palembang Residences Perkenalkan Hunian Bergaya Jepang

Gelar Gathering, Springhill Palembang Residences Perkenalkan Hunian Bergaya Jepang

Hunian
Gelar Customer Gathering, Botanica Springhill Residences Perkenalkan Rumah Contoh

Gelar Customer Gathering, Botanica Springhill Residences Perkenalkan Rumah Contoh

Hunian
Lampaui Target, 'Marketing Sales' Jababeka Capai Rp 3,19 triliun

Lampaui Target, "Marketing Sales" Jababeka Capai Rp 3,19 triliun

Berita
Disiapkan buat Jalur Mudik Lebaran, Ini Progres Tol Palembang-Betung

Disiapkan buat Jalur Mudik Lebaran, Ini Progres Tol Palembang-Betung

Berita
Penjelasan Nusron soal Kontroversi Pembatalan Sertifikat Milik Aguan di Laut Tangerang

Penjelasan Nusron soal Kontroversi Pembatalan Sertifikat Milik Aguan di Laut Tangerang

Berita
Sertifikat Elektronik Dianggap Tak Aman, Nusron: Sistem Keamanannya Berlapis

Sertifikat Elektronik Dianggap Tak Aman, Nusron: Sistem Keamanannya Berlapis

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke