Menurut CEO Mowilex Indonesia Niko Safavi, langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk mendukung kampanye global dalam mengurangi sampah plastik di laut.
"Kami berkomitmen mengurangi sammpah plastik di laut, salah satunya yaitu mengurangi penggunaan material plastik pada kemasan hingga," kata Safavi dalam wawancara eksklusif dengan Kompas.com, Rabu (30/10/2019).
Keberadaan sampah plastik di laut lepas tengah menjadi perhatian dunia. Terutama, setelah sejumlah satwa laut tewas akibat memakan plastik.
Safavi mengatakan, Mowilex perlu mengambil peran nyata untuk mendukung upaya penyelamatan lingkungan, terutama bagi biota laut.
"Komitmen untuk mengurangi sampah plastik itu, kami perlu dukungan kompetitor kami," ucap Safavi.
https://properti.kompas.com/read/2019/10/30/190000521/mowilex-kurangi-penggunaan-plastik-kemasan-cat