Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bisnis Apartemen Paling Moncer di Batam, Surabaya, dan Bandung

Hal ini ditandai oleh kinerja segmen penjualan dengan permintaan yang menguat, pasokan baru, dan juga segmen harga yang tumbuh positif.

Di Batam, permintaan menguat yang direpresentasikan serapan 77,4 persen datri total pasokan sekitar 8.000 unit. Permintaan ini didorong oleh kehadiran kawasan-kawasan industri, dan juga pariwisata.

Sementara di Bandung, dari total jumlah pasokan sekitar 29.000 unit, terjual 93,0 persen. Permintaan dipengaruhi oleh kehadiran kampus-kampus di sekitarnya.

Adapun di Surabaya, mencatat serapan 83,4 persen dari total 45.000 unit. Sama dengan Batam, kawasan industri juga turut mendorong menguatnya permintaan.

Sebagaimana dikatakan Managing Partner of Strategic Advisory Coldwell Banker Indonesia Tommy Bastamy, penyerapan apartemen di ketiga kota ini sangat dipengaruhi oleh ledakan industri, dan perguruan tinggi.

Menariknya, menurut Tommy, peluncuran proyek baru tidak hanya terkonsentrasi di kelas menengah, melainkan juga kelas menengah bawah, dan menengah atas.

"Tahun depan pun kami prediksi apartemen akan semakin luas range-nya," kata Tommy, Rabu (23/10/2019).

Harga tumbuh 5 persen

Dengan demikian, sentimen positif ini akan diterjemahkan ke dalam transaksi tahun depan. Harga juga diperkirakan akan terus tumbuh, meski moderat di bawah 5 persen.

Khusus segmen permintaan, menurut Tommy, apartemen di ketiga kota ini terus meningkat. Permintaan ini sebagian besar disumbangkan oleh investor yang membeli unit untuk disewakan kembali.

Sebagian besar investor ini berasal dari Jakarta, Surabaya, Kalimantan, dan diikuti oleh investor dari Singapura, China, dan Malaysia.

Investor-investor ini meminati unit-unit dengan ukuran lebih kecil atau studio. Alasannya, apartemen mungil lebih mudah disewa dengan harga satuan yang lebih terjangkau.

Sementara untuk harga rata-rata, Coldwell mencatat, saat ini sudah menyentuh angka Rp 20 juta per meter persegi.

https://properti.kompas.com/read/2019/10/24/170101321/bisnis-apartemen-paling-moncer-di-batam-surabaya-dan-bandung

Terkini Lainnya

Hingga Awal November, 1,9 Juta Sertifikat Tanah Elektronik Diterbitkan

Hingga Awal November, 1,9 Juta Sertifikat Tanah Elektronik Diterbitkan

Berita
Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke