Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sektor Properti Bangkit jika Suku Bunga Pinjaman Turun

Senior Associate Director Colliers International Indonesia, Ferry Salanto menilai bisnis properti saat ini akan segera bergerak karena sudah dalam kondisi stagnan selama beberapa tahun terakhir.

"Industri properti itu selain sangat dipengaruhi kinerja ekonomi juga butuh kestabilan politik. Salah satu indikatornya bahwa menjelang pemilu legislatif dan pilpres, banyak bisnis yg menunda eksekusi usahanya sampai ada kepastian pemerintahan," ucap Ferry menjawab Kompas.com, Jumat (28/6/2019).

Dengan begitu, setelah masa pemilihan umum, para pelaku industri properti berharap bisa berkembang setelah menunda eksekusi usahanya sebelum masa pemilihan umum.

Lebih lanjut, Ferry menuturkan untuk sektor residensial, pemerintah sudah mengeluarkan beberapa progam seperti relaksasi Loan to Value (LTV), pajak penjualan barang mewah (PPNBM), serta pajak barang super mewah (PPH 22).

Dari berbagai kebijakan tersebut, pelaksanannya saat ini menurut Ferry tidak ada masalah.

"Tapi mungkin jika ada kebijakan yang memungkinkan untuk menurunkan tingkat suku bunga pinjaman, maka sektor properti bisa lebih cepat bergeraknya," ujar Ferry.

https://properti.kompas.com/read/2019/06/28/210000021/sektor-properti-bangkit-jika-suku-bunga-pinjaman-turun

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke