Film ini menceritakan kehidupan mobil balap Lightning McQuuen di kota kecil bernama Radiator Springs.
Kota ini dulunya merupakan menjadi tempat singgah paling populer di sepanjang Rute 66.
Namun sejak jalur ini ditutup, Radiator Springs mulai kehilangan pamor dan terhapus dari peta, hingga akhirnya datang McQueen yang pada akhirnya mulai mengenalkan kembali rute ini.
Siapa sangka, ternyata jalur yang ada di film animasi Cars ternyata ada di dunia nyata. Melansir History, hari ini tepatnya pada tahun 1985, American Association of State Highway and Transportation Officials resmi menghapus semua rambu jalannya dan menonaktifkan jalurnya.
Rute 66 membentang dari dari Chicago, Illinois hingga Santa Monica, California dan melalui delapan negara bagian.
Berdasarkan artikel New York Times, sebagian besar rute 66 dibangun melintasi hutan belantara yang dibuka pada tahun 1857 oleh Letnan Angkatan Laut AS Edward Beale.
Selang bertahun-tahun kemudian, rute ini mulai dimanfaatkan oleh peternak dan akhirnya amenjadi jalan utama bagi truk dan mobil penumpang.
Kemudian, gagasan membangun jalan raya di sepanjang rute ini muncul pada pertengahan 1920-an sebagai cara untuk menghubungkan negara bagian ke kota-kota seperti Chicago dan Los Angeles.
Komisaris Jalan Raya Cyrus S. Avery menyebutnya sebagai cara mengalihkan lalu lintas dari Kansas City, Missouri, dan Denver.
Selama masa kejayaannya, jalan ini menjadi jalur yang memungkinkan petani untuk mengangkut hasil bahan bakunya serta melancarkan distribusi barang. Selain itu, jalan ini juga menjadi jalur favorit bagi industri angkutan umum jarak jauh.
Saking populernya, jalur ini bahkan disebut sebagai jalan utama di Amerika dan menjadi mengisnpirasi beberapa karya seni seperti lagu berjudul Route 66 oleh Bobby Troup dan serial televisi.
Namun, kepopuleran Rute 66 mulai memudar kala pembangunan sistem masif jalan raya antar negara bagian dimulai pada tahun 1950-an.
Hingga dekade 1970-an terdapat empat buah jalur modern dibangun dan melewati hampir seluruh bagian dari Rute 66.
Pembangunan terus berlanjut, hingga pada tahun 1984, interstate atau jalan bebas hambatan dibangun.
Secara tidak langsung, pembangunan ini menurunkan laju lalu lintas di Rute 66, hingga satu tahun kemudian, jalur ini resmi dinonaktifkan.
Menurut National Historic Route 66 Federation, pengemudi masih dapat menggunakan 85 persen bagian jalan yang kini menjadi salah satu tujuan turis dunia.
https://properti.kompas.com/read/2019/06/27/180000721/hari-ini-34-tahun-lalu-rute-66-di-film-cars-dinonaktifkan