Namun demikian, dalam mendekorasi kamar, warna bukan satu-satunya hal penting dalam hal ini. Ada beberapa langkah yang bisa jadi pertimbangan saat akan mendesain ruangan, seperti:
Pilih warna netral sebagai dasar
Warna-warna netral dapat diaplikasikan pada dinding, karpet, sofa, maupun gorden. Pilihan ini memudahkan Anda untuk memasukkan warna lain tanpa perlu takut bertabrakan.
Selain itu, memilih warna netral juga memudahkan Anda yang ingin menyiapkan keperluan bayi ketika belum yakin dengan jenis kelaminnya.
Pilih benda keperluan bayi yang praktis
Periode perkembangan bayi sangat cepat. Anda tentu tidak ingin selalu mengganti benda-bendar di kamar setiap beberapa bulan bukan?
Ketimbang berfokus pada estetika kamar, ada baiknya Anda memilih benda-benda yang berfungsi dengan baik.
Anda dapat memilih benda dengan bentu sederhana dan praktis, sehingga memudahkan untuk dipindah saat anak mulai tumbuh.
Pilih sudut utama dekorasi
Sama seperti ruangan lain di rumah Anda, kamar bayi juga membutuhkan titik utama yang menjadi fokus ruangan.
Tempat terbaik untuk menentukan titik utama dekorasi adalah dinding belakang tempat tidur atau boks bayi.
Untuk itulah, ada baiknya Anda mempertimbangkan orientasi ruang di kamar terlebih dahlu, sehingga dapat menetukan letak atau tempat tidur bagi si kecil.
Sediakan tempat penyimpanan
Banyak orangtua yang membelikan beragam barang dan mainan kepada anak. Agar kerapihan kamar terjaga, sediakan beberapa tempaat penyimpanan khusus seperti rak atau lemari.
Selain itu, jangan lupa untuk selalu mengutamakan keamanan terutama dalam memilih furnitur bagi kamar bayi Anda.
Ketika membeli sofa dan kursi-kursi untuk melengkapi bagian interior kamar bayi, pastikan Anda mempertimbangkan kegunaan furnitur tersebut selama lima hingga sepuluh tahun ke depan.
Pastikan sofa dan kursi masih bisa digunakan oleh anak Anda sampai dia beranjak besar.
Meski begitu, jangan lupa, cuci dengan pembersih lembut anti alergen untuk memastikan handuk dan selimut aman bagi bayi.
Mendekorasi juga bisa dilakukan dengan mengganti sarung bantal di tempat tidur bayi, sofa, dan kursi yang ada di kamar bayi. Pilihlah corak binatang, atau corak berbentuk karakter dengan warna dan bentuk unik.
Lebih lanjur, Anda dapat berkreasi dengan lemari. Untuk membuat kamar bayi terasa besar, gunakan lemari tanpa penutup.
Tambahkan warna-warna cerah pada bagian dalam lemari. Kemudian letakkan boks-boks beraneka warna di dalam lemari untuk menyimpan keperluan lain yang lebih kecil, seperti baju dalam, kaus kaki dan sepatu bayi.
https://properti.kompas.com/read/2019/06/10/202740021/trik-gampang-mendesain-kamar-bayi