Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemudik, Catat Informasi Lengkap Tarif dan Fasilitas Tol Trans-Jawa

Pasalnya, seluruh ruas jalan sudah dapat dioperasikan dan hampir seluruhnya bertarif. Bagi Anda yang ingin melintasi jaringan jalan tol ini, berikut informasi setiap ruas Jalan Tol Trans Jawa:

Tangerang-Merak

Jalan Tol Tangerang-Merak sepanjang 73 kilometer ini dikelola oleh PT Marga Mandalasakti (Astra Infra Toll Road).

Di sepanjang ruas jalan tol terdapat empat tempat istirahat yang dapat digunakan pengendara yakni di KM 42A, KM 68A, KM 68B, dan KM 45B. Fasilitas yang disediakan antara lain toilet, masjid, ATM, tempat makan, SPBU, tempat parkir.

Sedangkan tarif yang dibebankan untuk kendaraan golongan I adalah Rp 41.000.

Jakarta-Tangerang

Tol Jakarta-Tangerang yang dikelola PT Jasa Marga (Persero) Tbk tersebut dilengkapi denegan fasilitas yama seperti toilet, masjid, SPBU, counter ATM, tempat makan, dan tempat parkir.

Jalan tol yang dibangun sepanjang 33 kilometer tersebut dilengkapi dengan dua buah tempat istirahat tepatnya di KM 13+500A dan KM 14B. Sedangkan tarif yang harus dibayarkan pengendara adalah Rp 7.000.

Jagorawi

Jalan Tol yang menghubungkan Jakarta, Bogor, dan Ciawi ini membentang sepanjang 46 kilometer dan dikelola oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Adapun tempat istirahat yang disipakan berada di KM 11+250A, KM 46+050 A, KM 38+950 B, KM 22 B, dan KM 35+650.

Pengelola juga menyediakan fasilitas terpadu seperti toilet, SPBU, masjid, ATM, tempat makan, dan tempat parkir. Sementara tarif tertinggi yang harus disiapkan sebesar Rp 13.000.

Selain itu, terdapat Jalan Tol Cipularang yang membentang sepanjang 58,5 kilometer dan menghubungkan Cikampek, Purwakarta, dan Padalarang. Bagi para pengendara, disediakan beberapa tempat istirahat dan pelayanan yang disediakan oleh pengelola yakni dari Jasa Marga.

Adapun fasilitas tersebut antara lain toilet, masjid, SPBU, ATM, tempat makan, dan tempat parkir. Layanan tersebut dapat diakses di beberapa rest area seperti di KM 72 A, KM 88 A, KM 72 B, KM 88 B, dan KM 97 B.

Tarif tertinggi yang dibayarkan pengendara sebesar Rp 39.500.

Purbaleunyi

Ruas lain yang turut masuk ke dalam jaringan Jalan Tol Trans-Jawa adalah Jalan Tol Padalarang-Cileunyi (Purbaleunyi) sepanjang 64,4 kilometer.

Di sepanjang jalan, terdapat satu buah rest area di KM 125 B. Adapun fasilitas yang disediakan seperti toilet, masjid, SPBU, ATM, tempatt makan, dan tempat parkir. Ruas jalan dikelola oleh Jasa Marga dengan tarif tol tertinggi sebesar Rp 9.000.

Jakarta-Cikampek

Selanjutnya adalah Jalan Tol Jakarta-Cikampek sepanjang 73 kilometer. Jalan tol ini dilengkapi dengan tiga buah rest area yang berada di KM19A, KM 39A, dan KM 62B.

Fasilitas yang disediakan antara lain toilet, masjid, ATM, SPBU, tempat makan, dan tempat parkir.

Tak hanya itu, pengelola juga melengkapi ruas jalan ini dengan empat buah tempat istirahat lain yakni di KM 33A, KM 57A, KM 52B, dan KM 32B dan tiga buah parking bay di KM 59A, KM 58B, dan KM 33B.

Untuk melalui jalan tol ini, besaraan tarif tol yang harus disediakan pengendara kendaraan golongan I sebesar Rp 15.000.

Jalan Tol Cikopo-Palimanan dikelola oleh PT Lintas Marga Sedaya dan membentang sepanjang 116,75 kilometer.

Fasilitas yang disediakan antara lain toilet, masjid, ATM, SPBU, tempat makan, dan tempat parkir di empat tempat istirahat masing-masing di KM 86A, KM 130A, KM 86B, dan KM 130B.

Lebih lanjut, pengelola juga menyediakan enam buah parking bay di KM 78A, KM 153A, KM 78B, KM 113B, KM 155B, serta KM 164B.

Adapun tarif tertinggi yang dibebankan untuk pengendara kendaraan golongan I sebesar Rp 102.000.

Palimanan-Kanci

Selanjutnya Jalan Tol Palimanan-Kanci sepanjang 26,3 kilometer. Fasilitas yang disediakan oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk. selaku pengelola antara lain toilet, masjid, ATM, SPBU, tempat makan, tempat parkir KM 207A dan km 208+400B.

Selain itu pengelola juga menempatkan parking bay di KM 191+450A. Untuk melalui jalan tol ini, pengendara harus menyiapkan dana sebesar Rp 12.000 untuk tarif tertinggi.

Kanci-Pejagan

Ruas selanjutnya adalah Jalan Tol Kanci-Pejagan yang dikelola Waskita Toll Road melalui PT Semesta Marga Raya. Layanan yang diberikan antara lain toilet, masjid, ATM, SPBU, tempat makan, dan tempat parkir.

Adapun tempat istirahat dan pelayanan berada di KM 228+300 A dan KM 229B. Sementara tarif yang diberikan untuk kendaraan golongan I sebesar Rp 29.000.

Pejagan-Pemalang

Jalan Tol Pejagan-Pemalang dibangun sepanjang 57,5 kilometer dan dikelola oleh PT Pejagan-Pemalang Toll Road.

Fasilitas yang disediakan khususnya di tempat istirahat dan pelayanan sama seperti jalan tol sebelumnya. Di sepanjang ruas jalan ini terdapat tiga rest area antara lain di KM 252A dan KM 275A, dan 287A. Lebih lanjut, tarif yang dibebankan sebesar Rp 57.500.

Pemalang-Batang

Jalan Tol Pemalang-Batang yang dikelola PT Pemalang Batang Toll Road. Adapun fasilitas yang disediakan di jalan tol sepanjang 39,2 kilometer tersebut antara lain toilet, tempat parkir, SPBU, dan tempat makan.

Di sepanjang jalan, pengelola menyediakan satu buah rest area yakni di KM 343A. Tarif tertinggi yang harus dibayarkan sebesar Rp 39.000.

Pengelola jalan tol, PT Jasamarga Semarang Batang memberikan beberapa fasilitas yang adpat dimanfaatkan seperti mushola dan toilet. Rest area tersebut berada di KM 379A, KM 391A, 429A dan 389B.

Sedangkan tarif yang dibebankan ke pengendara untuk kendaraan golongan I sebesar Rp 75.000.

Semarang ABC

Kemudian berlanjut ke Jalan Tol Semarang ABC. Ruas tol yang melintasi Kota Semarang ini dibangun sepanjang 24,75 kilometer oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk.

Adapun di sepanjang jalan tol terdapat satu buah rest area yang dapat dimanfaatkan pengendara yakni di KM 54A. Fasilitas yang disediakan antara lain toilet, SPBU, ATM, masjid, tempat makan, dan tempat parkir.

Sementara tarif tertinggi yang dibebankan sebesar Rp 5.000.

Semarang-Solo

Jalan Tol Semarang-Solo sepanjang 72,6 kilometer tersebut dilengkapi dengan beberapa fasilitas antara lain toilet, SPBU, ATM, masjid, tempat makan, dan tempat parkir.

Pengendara yang ingin beristirahat dapat memanfaatkan rest area yang berada di KM 429, KM 456B, KM 487A, KM 419B, KM 538A. Selanjutnya tarif tertinggi yang harus dibayarkan Rp 57.500.

Solo-Ngawi

Kemudian Jalan Tol Solo-Ngawi. Jalan tol sepanjang 90 kilometer tersebut dikelola oleh PT Jasamarga Solo-Ngawi.

Adapun fasilitas yang diberikan seperti toilet, mushola, tempat makan, SPBU, dan tempat makan. Lebih lanjurt, fasilitas tersebut berada di rest area KM 456+600A, KM 467A, KM 482A, KM 519+250A, KM 538+400A, dan KM 575A.

Kemudian terdapat beberapa tempat peristirahatan lain seperti di KM 456+600B, KM 519+250B, KM 538+400B, dan KM 575B. Sedangkan tarif tertinggi yang dibayarkan sebesar Rp 91.000.

Jalan Tol Ngawi-Kertosono dibangun sepanjang 87,02 kilometer dan melewati beberapa kabupaten seperti Ngawi, Jombang, Nganjuk, dan Madiun.

Jalan ini dikelola oleh PT Jasamarga Ngawi Kertosono Kediri. Di sepanjang rutenya, terdapat beberapa fasilitas yang dapat dimanfaatkan di beberapa rest area seperti di KM 597A, KM 597B, KM 626A, dan KM 626B.

Sedangkan tarif tol yang harus disiapkan untuk melewati ruas tol ini sebesar Rp 88.000.

Kertosono-Mojokerto

Jalan Tol Kertosono-Mojokerto dikelola oleh PT Marga Harjaya Infrastruktur (Astra Toll Road). Ruas jalan sepanjang 40,5 kilometer tersebut dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti toilet, masjid, tempat makan, SPBU, TM, dan tempat parkir.

Pengelola juga menyediakan beberapa rest area tepatnya di KM 678A, KM 695A, KM 678B, dan KM 695B. Sedangkan tarif tertinggi yang dibayarkan sebesar Rp 46.000.

Mojokerto-Surabaya

Jalan Tol Mojokerto-Surabaya dikelola oleh PT Jasamarga Surabaya Mojokerto. Jalan tol sepanjang 36,17 kilometer menghubungkan Kota Mojokerto dengan Kota Surabaya dan melintasi beeberapa kabupaten seperti Sidoarjo, Gresik, dan Mojokerto.

Ruas jalan tersebut dilengkapi dengan rest area tepatnya di KM 725A dan 725B. Adapun tarif tertinggi yang harus dikeluarkan sebesar Rp 29.000.

Surabaya-Gempol

Jalan Tol Surabaya-Gempol membentang sepanjang 37 kilometer dan dikelola oleh Jasa Marga. Di sepanjang jalan terdapat dua buah rest area tepatnya di KM 26 A dan KM 25 b.
Pengelola juga menyediakan toilet, masjid, ATM, SPBU, tempat makan, dan juga tempat parkir. Sedangkan tarif yang diberikan sebesar Rp 4.500.

Surabaya-Mojokerto

Jalan Tol Surabaya-Mojokerto sepanjang 36,3 kilometer itu melintasi beberapa kota dan kabupaten seperti Surabaya, Sidoarjo, Gresik, dan Kabupaten Mojokerto.

Pengelolanya, yakni PT Jasamarga Surabaya-Mojokerto menempatkan dua buah rest area di sepanjang jalurnya yakni di KM 725 A dan KM 725 B.

Selanjutnya, tarif yang dibebankan untuk kendaraan golongan I adalah Rp 29.000.

Jalan Tol Surabaya–Gresik adalah jalan tol sepanjang 20,70 kilometer yang menghubungkan Kota Surabaya dengan Gresik.

Adapun ruas jalan sepanjang 20,7 kilometer itu dikelola oleh PT Margabumi Matraraya. Labeih lanjut, tarif tertinggi yang dibebankan sebesar Rp 13.000.

Gempol-Pandaan

Jalan Tol Gempol-Pandaan yang dioperasikan oleh PT Jasamarga Pandaan Tol membentang sepanjang 13,61 kilometer. Adapun tarif tertinggi yang dibayarkan sebesar Rp 10.500.

Kemudian ada Jalan Tol Pandaan-Malang yang barus saja diresmikan Presiden Joko Widodo. Ruas jalan yang membentang sepanjang 37 kilometer itu dikelola oleh PT Jasamrga Pandaan Malang.

Adapun setelah resmi dioperasikan, jalan tol ini belum dikenai tarif selama arus mudik Lebaran.

Gempol-Pasuruan

Selanjutnya Jalan Tol Gempol-Pasuruan (Grati) yang dikelola oleh PT Transmarga Jatim Pasuruan. Jalan tol sepanjang 34,15 kilometer itu dilengkapi dengan dua buah rets area, tepatnya di KM 64 A dan KM 16A.

Selain itu, tarif yang dibayarkan pengendara sebesar Rp 36.000.

https://properti.kompas.com/read/2019/05/20/160000521/pemudik-catat-informasi-lengkap-tarif-dan-fasilitas-tol-trans-jawa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke