Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

JORR 2 Segera Beroperasi, Kota Mandiri Baru Diprediksi Tumbuh

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam waktu dekat, enam ruas Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 segera beroperasi. Kehadiran jalan tol ini diyakini bakal menggeliatkan pertumbuhan bisnis properti di sekitar kawasan.

Ketua Umum Ikatan Ahli Perencanaan (IAP) Bernardus Djonoputro mengungkapkan, salah satu faktor cepatnya pertumbuhan kawasan residensial dan komersial baru yaitu kemudahan akses mobilitas masyarakat.

Jaringan jalan baru dapat memudahkan akses masyarakat menuju ke pusat kota pun. Potensi inilah yang kemudian dapat dimanfaatkan pengembang untuk membangun kawasan hunian terutama yang lokasinya berdekatan dengan akses pintu tol.

"Kalau dilihat dari sumbu radius JORR 2 ini, rata-rata kira-kira kan 20-25 kilometer dari pusat kota. Itu cukup ideal untuk menumbuhkan (kota) satelit-satelit baru untuk on/off ramp secara alamiah," kata Bernie kepada Kompas.com, Jumat (26/4/2019).

Pengembangan kawasan residensial ini, menurut dia, tak hanya sebatas kompleks perumahan atau komersial skala kecil. Lebih dari itu, pengembangan kawasannya bahkan dapat mencapai skala kota mandiri.

"Mungkin bisa mencapai 4-5 satelit baru yang bisa tumbuh. Karena tentu JORR ini kan langsung bisa ke arah Maja, Jonggol, Bekasi, Cikarang dan lain-lain kan," sebut Bernie.

Untuk diketahui, dalam waktu dekat ruas JORR 2 yang segera beroperasi yaitu Kunciran-Serpong sepanjang 11,14 kilometer.

Saat ini, progres kontruksi jalan berbayar ini telah mencapai 88,78 persen dan pembebasan tanah telah mencapai 98,7 persen.

Adapun lima ruas lainnya akan dioperasikan secara bertahap mulai tahun ini hingga tahun depan.

Dengan beroperasinya seluruh jaringan yang dibangun, wilayah DKI Jakarta akan dikelilingi jaringan jalan berbayar baru sepanjang 109,4 kilometer.

https://properti.kompas.com/read/2019/04/26/141228621/jorr-2-segera-beroperasi-kota-mandiri-baru-diprediksi-tumbuh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke