Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Atasi Masalah Sanitasi, India Bangun Toilet Cetak 3D

Proyek bernama Big Arse Toilet ini bertujuan untuk meningkatkan sanitasi serta mengubah limbah menjadi energi di wilayah pedalaman India.

Tak hanya di wilayah India, model toilet cetak ini juga dapat diaplikasikan untuk memberikan kemudahan bagi komunitas di negara berkembang lainnya.

Selain itu, proyek ini juga menyoroti buruknya sanitasi di beberapa wilayah di India, serta mengampanyekan kebiasaan buang air secara sehat.

"Proposal kami dapat membantu mencegah penyakit serta membantu masyarakat dalam menghilangkan hambatan yang dihadapi, terutama bagi perempuan di daerah pedalaman," imbuh firma tersebut.

Bangunan toilet berbentuk seperti cangkang dengan empat buah ruangan sanitasi di dalamnya. Cangkang ini dibuat dengan teknik pencetakan 3D.

Selain sebagai tempat pembuangan, kubah ini dilengkapi dengan alat CHP (Combined Heat and power) untuk mengubah kotoran menjadi biogas. Alat ini dapat bertahan hingga 10 tahun lamanya.

Biogas tersebut kemudian diolah untuk menghasilkan energi listrik, yang mampu menerangi delapan rumah.

https://properti.kompas.com/read/2018/11/24/120000521/atasi-masalah-sanitasi-india-bangun-toilet-cetak-3d-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke