Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nomor 02 Harus Sesuaikan Program Infrastruktur dengan Kebutuhan Daerah

Menanggapi hal itu, pengamat infrastruktur dari Universitas Indonesia (UI), Wicaksono Adi, mengatakan, pasangan ini menunjukkan perhatian terhadap pembangunan di daerah pelosok Indonesia.

Namun, yang perlu diingat pembangunan infrastruktur harus disesuaikan dengan kebutuhan di daerah yang bersangkutan, terutama dalam meningkatkan kondisi perekonomian masyarakatnya.

“Pembangunan infrastruktur itu penting, tapi bentuknya harus bisa meningkatkan produktivitas ekonomi masyarakat setempat,” kata Wicaksono kepada Kompas.com, Senin (15/10/2018).

Menurut dia, hal itu bisa dilakukan dengan pengelompokan daerahnya. Sebagai contoh, jika daerah itu berada di dekat laut, maka bisa dikembangkan infrastruktur yang berhubungan dengan pelayaran dan perdagangan di laut.

“Sifatnya sesuai klasterisasi daerahnya. Misalnya di daerah maritim, infrastruktur yang dikembangkan ya berbasis maritim,” ucapnya.

Wujudnya bisa berupa pembangunan pelabuhan atau dermaga yang berguna untuk perdagangan komoditas kelautan dan lalu lintas para pelaku industrinya.

Dengan demikian, kehadiran infrastruktur di daerah itu tidak hanya mendukung kegiatan perekonomian, tetapi juga pergerakan manusia yang terlibat dalam industri tersebut.

Contoh lain yaitu pembangunan jalan sebagai jalur perhubungan di darat.  Wicaksono berujar, keberadaan jalan di suatu daerah juga harus disesuaikan dengan kebutuhan daerah tersebut.

Penyesuaian itu bisa dilakukan melalui survei kepada penduduk lokal untuk bisa menentukan seberapa pentingnya pembangunan jalan di sana, sekaligus bisa ditentukan pula jenis jalan yang dibutuhkan.

“Kalau jalan tol enggak perlu, kenapa harus dibangun? Kalau butuhnya jalan biasa, ya itu saja yang dibangun,” imbuh Wicaksono.

Pembiayaan infrastruktur juga perlu dipikirkan dengan melibatkan berbagai pihak, antara lain lembaga pemerintah daerah dan pusat, serta badan usaha terkait.

Hal itu supaya pembiayaan infrastruktur bisa berjalan efektif dan efisien.

https://properti.kompas.com/read/2018/10/15/170751121/nomor-02-harus-sesuaikan-program-infrastruktur-dengan-kebutuhan-daerah

Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Tips
Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Berita
Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Ritel
Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Berita
Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Berita
Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Berita
Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Berita
Durasi Perjalanan Tamu Asing di Jakarta Lebih Pendek

Durasi Perjalanan Tamu Asing di Jakarta Lebih Pendek

Hotel
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke