Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perlukah Jembatan Penyeberangan Orang di Jakarta?

Apakah memang JPO itu akan dirobohkan karena tidak diperlukan lagi? Benarkah keberadaan JPO itu sesuai kebutuhan masyarakat?

Country Director Institute for Trasnportation and Development Policy (ITDP) Indonesia Yoga Adiwinarto mengatakan, tujuan dibangunnya JPO tentu saja sebagai fasilitas untuk penyeberangan orang.

Namun, seiring berjalannya waktu, ternyata JPO bukan menjadi solusi untuk menyeberang jalan. Kita bisa melihat, terutama di Jakarta, orang tetap saja menyeberang jalan di bawah JPO.

Bahkan jalan yang sudah diberi pagar pembatas pun tetap nekat diterobos dan dilompati.

“JPO bukan solusi untuk semua. Ada JPO, tapi orang menyeberang di bawahnya. Sudah dipagar pun orang masih nyeberang,” ucap Yoga kepada Kompas.com, Rabu (25/7/2018).

Pertama, karena desain JPO itu tidak menarik sehingga orang enggan memanfaatkannya.

Kedua, karena tidak user friendly. Maksudnya, kondisi JPO itu tidak ramah buat semua kelompok umur. Terlebih lagi untuk orang lanjut usia yang tenaganya sudah tidak kuat lagi untuk naik dan turun tangga JPO.

Maka dari itu, harus dipikirkan desain dan semua bagian di JPO itu sehingga menarik dan bisa digunakan oleh siapa saja, mulai dari anak-anak sampai orang tua, baik yang kondisi tubuhnya normal maupun kaum difabel.

Yoga menambahkan, pembangunan fasilitas penyeberangan orang harus seimbang dengan pembangunan trotoar.

Selain itu, perlu diperhatikan juga bahwa JPO dibangun di suatu jalan sesuai dengan lebar jalan itu sehingga tepat sasaran.

“Investasi di trotoar harus seimbang dengan penyeberangan jalan, termasuk jalur sebidang. Lebar jalan pengaruh ke pemasangan JPO,” tuturnya.

Namun, JPO tidak diperlukan di jalan yang relatif tidak terlalu lebar karena akan menambah waktu dan tenaga bagi pejalan kaki.

“Kalau di jalan-jalan kecil tidak perlu JPO. Pemborosan waktu dan tenaga karena harus naik dulu. Padahal, kalau nyeberang sebidang cuma sebentar,” imbuh Yoga.

Terkait dengan kenyataan bahwa JPO disalahgunakan oleh pengendara sepeda motor untuk menyeberang jalan, menurut dia, itu masalah yang dilematis.

Di satu sisi dibuat besi penyangga di ujung bawah JPO untuk menghalangi motor agar tidak bisa lewat, tetapi di sisi lain pengguna kursi roda pun tidak bisa lewat.

Oleh karena itu, harus dilihat dulu penyebab pengendara motor menyeberang di JPO.

Kalau alasannya karena lokasi untuk putar balik jauh, maka harus dibuat akses putar balik yang jaraknya lebih dekat.

“Jadi semua masalah enggak bisa dilihat satu solusi, harus dilihat dulu penyebabnya,” ujar Yoga mengakhiri penjelasannya.

https://properti.kompas.com/read/2018/07/26/143000121/perlukah-jembatan-penyeberangan-orang-di-jakarta

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+