Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alternatif Arus Balik, Jalan Tentara Pelajar di Kendal Mulai Ramai

KENDAL, KOMPAS.com - Jalan Tentara Pelajar di Kendal, Jawa Tengah, mulai ramai dilewati kendaraan roda dua dan roda empat yang berpelat nomor luar kota untuk arus balik.

Jalan ini diketahui sebagai alternatif untuk menghindari kepadatan di jalur pantai utara (pantura) Kendal hingga Patebon. Jalan tersebut menghubungkan Ketapang dengan Cepiring di Kendal.

Kondisi jalannya bagus dan sebagian sudah dibeton. Rambu-rambu penunjuk jalan pun lengkap.

“Jalan itu lancar. Lurus, hanya melewati satu perempatan dan satu pertigaan. Sudah ada petunjuk jalannya,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kendal, Suharjo, Senin (18/6/2018).

Menurut dia, saat ini sedang ada pembangunan jembatan di Jalan Tentara Pelajar, tetapi pengerjaannya untuk sementara dihentikan sampai arus balik selesai.

“Dulu Jalan Tentara Pelajar ditutup. Mulai H-7 hingga H+7 Lebaran dibuka. Setelah itu ditutup kembali karena pembangunannya dilanjutkan,” ujar Suharjo.

Sementara Itu, Kasatlantas Polres Kendal AKP Edy Sutrisno mengatakan, pemudik yang melakukan arus balik melewati Jalan Tentara Pelajar tetap harus berhati-hati dan waspada.

Sebab, meskipun jalanan itu lancar, bisa berakibat fatal bila tidak berhati–hati. Kalau pengemudi mengantuk, ucap Edy, hendaknya beristirahat dan jangan memaksakan untuk terus mengemudi.

“Tetap taati peraturan lalu lintas dan jangan ugal-ugalan,” tuturnya.

Edy menjelaskan, saat ini arus lalu lintas di pantura Kendal ataupun di tol fungsional Semarang-Batang masih lancar. Pemudik yang mau balik bisa memilih jalan yang disukai.

“Yang penting kalau capek istirahat di tempat-tempat yang ada, baik di pospam, masjid, maupun mushala,” imbaunya.

https://properti.kompas.com/read/2018/06/18/161024421/alternatif-arus-balik-jalan-tentara-pelajar-di-kendal-mulai-ramai

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke