Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Hadir di Kongres FIABCI di Dubai

Indonesia menjadi negara dengan delegasi terbanyak dalam ajang pertemuan akbar pengusaha real estat se-dunia yang tahun ini mengusung tema “Happy Cities” tersebut. Delegasi Indonesia di ini di antaranya Totok Lusida Sekretaris Jenderal DPP REI, Rusmin Lawin Wakil Ketua Umum DPP REI bidang Hubungan Luar Negeri, Budiarsa Sastrawinata Badan Pertimbangan Organisasi DPP REI, Adri Istambul Lingga Gayo Wakil Ketua Umum DPP REI bidang Pertanahan, Hari Ganie Wakil Ketua Umum DPP REI bidang Tata Ruang dan Properti Ramah Lingkungan, dan lain-lainnya.

Bagi Indonesia, kongres di Dubai ini menjadi istimewa karena di saat bersamaan dilakukan pengukuhan Ir Soelaeman Soemawinata MM sebagai Presiden FIABCI Asia Pasifik periode 2018-2019. 

Sebelumnya, selain Soelaeman Soemawinata atau akrab disapa Eman, posisi bergengsi di federasi real estat dunia tersebut pernah juga diduduki oleh Ir Ciputra dan Ir Teguh Satria.

Tidak hanya Eman, pada kongres tahun ini juga terpilih tiga kader terbaik REI sebagai board member FIABCI International, yaitu Ir Budiarsa Sastrawinata, Ir Agussurja Widjaja, serta Ir Igneszj Kemalawarta.

"Ini sangat membanggakan kita, karena Indonesia juga mendapat kehormatan untuk pertama kalinya Global Business Meeting diselenggarakan di Asia, dan itu di Bali," kata Eman, (11/5/2018).

Pada kongres FIABCI 2018 Bali ditetapkan sebagai tuan rumah FIABCI Global Business Meeting pada 7-10 Desember 2018. Pada pertemuan tersebut diusung tema "affordable housing and sustainable tourism development".  

"Hanya di Indonesia penyediaan hunian untuk masyarakat berpenghasilan rendah dilakukan berkolaborasi dengan swasta, salah satunya lewat Program Sejuta Rumah. Banyak pengembang dunia luar menaruh minat berbagi pengalaman dengan Indonesia dalam penyediaan rumah terjangkau ini," kata Eman.

Pertemuan di Bali, lanjut Eman, juga menjadi momentum untuk mengenalkan potensi sektor properti berbasis pariwisata kepada dunia internasional.

FIABCI adalah akronim bahasa Perancis “Federation Internationale des Administrateurs de Bien-Conselis Immobiliers”, yang berarti Federasi Realestat Internasional (International Real Estate Federation). Federasi real estat ini didirikan pada 1945, dan Indonesia mulai bergabung dalam FIABCI sejak 1977. Saat ini ada lebih dari 60 negara yang terwakili di FIABCI.

Sementara FIABCI Asia Pasifik meliputi Australia, India, Indonesia, Jepang, Korea, Macau, Malaysia, Philipina, Singapura, Taiwan dan Thailand.

Kerjasama proyek

Salah satu event yang digelar pada kongres tahunan pengusaha real estat sedunia itu adalah Indonesia Dubai Realestat Investment Forum. Forum tersebut menawarkan kerjasama berbagai proyek properti di Indonesia kepada para investor di Dubai.

"Ada sedikitnya 16 proyek senilai total Rp 128,96 triliun yang ditawarkan," tutur Eman.

Managing Director Dubai Realestat Institute, Mahmood Hesham El Burai mengatakan bahwa forum ini membuka kesempatan bagi para investor Dubai untuk berinvestasi properti di Indonesia. Menurut dia, Indonesia memiliki pasar yang cukup besar ditopang jumlah penduduk yang besar dan meningkatnya kelas menengah atasnya.

"Forum ini untuk memberikan informasi dan gambaran investasi properti di Indonesia kepada pengusaha di sini," kata Mahmood.

Sementara itu REI menyambut baik antusiasme yang ditunjukkan pengusaha di Dubai. dan menegaskan bahwa proyek-proyek yang ditawarkan adalah yang terbaik. Sebagai Ketua DPP REI Eman berharap forum ini dapat tindaklanjuti dalam bentuk lebih kongkret antar business to business entity.

Adapun 16 proyek properti nasional yang ditawarkan REI dalam Indonesia Dubai Realestat Investment Forum antara lain proyek Anai International Resort di Padang (Sumbar), Mandeh Resort Paradise di Mandeh (Sumbar), Tanjung Buton Forest City di Dumai (Riau), Alam Sutera Realty di Serpong (Banten), dan Garuda Wisnu Kencana di Bali.

Kemudian proyek Citra Plaza Kemayoran City di Jakarta, Citra Towers Kemayoran Business District di Jakarta, Kota Jababeka di Cikarang (Jawa Barat), Eureka Creative City di Jakarta, Jimbaran Village di Bali, Multi Business Strategy di Jakarta, Integrated Concept Office SOHO Residensial di Tangerang Selatan (Banten), Pekanbaru Park di Riau, dan Housing Finance Company.

https://properti.kompas.com/read/2018/05/11/155935721/indonesia-hadir-di-kongres-fiabci-di-dubai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke