JAKARTA, KompasProperti - Saat menyambangi Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Kamis (23/11/2017), Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono sempat menjajal kemampuannya dalam bermain bola.
Pantauan KompasProperti, Basuki tiba di lokasi sekitar pukul 08.15 WIB. Selang 15 menit kemudian, giliran Sri Mulyani yang tiba di lokasi yang nantinya akan dijadikan tempat perhelatan Asian Games 2018 tersebut.
Setiba di lokasi, keduanya juga meninjau kualitas rumput yang nantinya akan digunakan sebagai venue pertandingan sepak bola dan juga atletik tersebut.
Kemudian, salah seorang petugas berinisiatif memberikan bola kepada Sri Mulyani. Tanpa waktu lama, mantan Managing Director Bank Dunia itu, menunjukkan skill bermain bolanya.
Beberapa kali, Sri Mulyani memberikan pass kepada sejumlah awak media dengan wajah cukup sumringah.
Melihat hal tersebut, Basuki tak mau kalah. Seakan mendapat tantangan, ia mencoba tendangan pinalti ke arah gawang yang telah dijaga salah seorang pegawai Kementerian PUPR.
Menurut rencana, renovasi kawasan Stadion GBK akan rampung pada akhir Desember 2017. Sebab, pada Februari 2018 mendatang akan dilaksanakan uji coba di beberapa venue sebelum penyelenggaraan Asian Games 2018 pada Agustus 2018.
https://properti.kompas.com/read/2017/11/23/122031821/saat-basuki-dan-sri-mulyani-unjuk-kebolehan-bermain-bola