Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dari Bawah Tol Becakayu, Warga Histeris Meneriakkan "Jokowi, Jokowi"

Dalam peresmian tersebut, Presiden Jokowi didampingi

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini Soemarno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, serta Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar.

Saat berbincang dengan para menteri, Presiden Jokowi berjalan menyusuri bagian tepi jalan tol. Untuk diketahui, konstruksi jalan tol ini memang dibuat melayang atau elevated dengan jalan arteri di bagian bawah.

Menanggapi panggilan warga, Jokowi tersenyum sesaat, kemudian kembali melanjutkan berbicara dengan para menteri.

"Ya, saya datang untuk melihat Pak Jokowi saja. Kan, belum pernah melihat langsung," ujar Siti, salah seorang warga yang tinggal tidak jauh dari Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu), kepada KompasProperti seusai peresmian.

Berdasarkan pantauan, sejumlah warga memenuhi beberapa lokasi di jalan tol. Pertama adalah di jalan masuk bagian tol. Selain itu, warga juga berdiri di sepanjang sisi jalan arteri bagian bawah tol.


Ruas tol yang diresmikan Presiden Jokowi adalah Seksi 1B dan 1C sepanjang 8,26 kilometer yang terbentang dari Cipinang Melayu-Pangkalan Jati-Jakasampurna.

Tol Becakayu dibangun dan diperasikan secara bertahap, yaitu Seksi l sepanjang 11,9 kilometer, Seksi ll A sepanjang 4,1 kilometer dan Seksi II B sepanjang 7,8 kilometer.

Seksi I membentang dari Casablanca hingga Jaka Sampurna sementara Seksi ll adalah dari Jaka Sampurna sampai Duren Jaya. Investasinya sebesar Rp 8,5 triliun.

Nantinya, tol ini dikelola adalah PT Kresna Kusuma Dyandra Marga yang kepemilikan sahamnya dimiliki oleh PT Waskita Toll Road 98,97 persen dan PT Jasa Marga (Persero) Tbk sebesar 1,03 persen.

https://properti.kompas.com/read/2017/11/03/100000421/dari-bawah-tol-becakayu-warga-histeris-meneriakkan-jokowi-jokowi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke