Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tergerus Bisnis "Online", Iklan Ritel Konvensional Terus Menyusut

JAKARTA, KompasProperti - Belanja iklan department store atau gerai ritel konvensional terpaut jauh bila dibandingkan dengan belanja iklan toko daring (online). Adanya perubahan pola belanja masyarakat yang cenderung memilih belanja daring, diduga sebagai salah faktornya.

Dari hasil penelitian Sigi Kaca Pariwara berdasarkan data Adstensity, total belanja iklan dari 16 toko daring terbesar di Indonesia sejak Januari hingga September 2017 mencapai Rp 1,25 triliun.

Sementara, total belanja iklan tiga department store terbesar di Indonesia, yakni Matahari, Metro dan Ramayana, pada periode yang sama hanya Rp 40,41 miliar.

"Belanja iklan departement store ini jauh sekali bila dibandingkan online store," kata VP Operation Sigi Kaca Pariwara Ridho Marpaung dalam sebuah diskusi di Jakarta, Sabtu (28/10/2017).

Dari total belanja tersebut, Bukalapak menjadi toko ritel dengan belanja iklan terbesar yaitu Rp 244,98 miliar. Disusul Tokopedia (Rp 255,7 miliar), Shopee (Rp 177,92 miliar), Blibli (Rp 151 miliar) dan Olx (Rp 125,21 miliar).

Ridho memprediksi, jumlah pemain bisnis daring akan semakin meningkat pada masa depan. Terlebih, saat ini masyarakat cenderung menggunakan teknologi informasi sebagai sarana berbelanja.

Oleh karena itu, ia mendorong, agar para pengusaha ritel konvensional juga megembangkan sayapnya dengan membuka divisi daring. Matahari, sebut dia, sudah membuka Mataharimall.com.

"Siapa pemain toko online yang punya modal besar, itu yang akan mendominasi ke depan," ujarnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) Tutum Rahanta menilai, wajar bila belanja iklan toko daring lebih besar dari pada department store konvensional.

Pasalnya, toko daring tidak memiliki toko fisik, sehingga perlu promosi lebih gencar untuk memperkenalkan produk mereka.

"Sementara yang dimaksud iklan brand (department store) memang sangat terbatas, untuk wilayah tertentu dan waktu tertentu," kilahnya.

https://properti.kompas.com/read/2017/10/28/193732721/tergerus-bisnis-online-iklan-ritel-konvensional-terus-menyusut

Terkini Lainnya

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke